Piala Asia 2023

Timnas Indonesia TC ke Turki 20 Desember, Rencanakan Dua Uji Coba

Agenda itu sebagai persiapan menghadapi Piala Asia 2023.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 30 November 2023
Timnas Indonesia TC ke Turki 20 Desember, Rencanakan Dua Uji Coba
Starter Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina, Selasa (21/11). (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSSI berencana mengirim Timnas Indonesia ke Turki untuk persiapan menghadapi Piala Asia 2023. Pemusatan latihan atau training camp (TC) di Turki akan berlangsung selama dua pekan lebih.

"Timnas Senior untuk Piala Asia itu rencananya kami berangkatkan tanggal 20 Desember ke Turki."

"Mereka akan TC selama kurang lebih itu, dari tanggal 20 (Desember 2023) sampai dengan tanggal 6 (Januari 2024)," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, saat ditemui awak media termasuk BolaSkor di Jakarta, Kamis (30/11).

Selama di Turki, kata Sumardji, Timnas Indonesia tidak hanya sekadar berlatih. Sebab, PSSI menyiapkan pertandingan uji coba dengan negara-negara lain.

Baca Juga:

Timnas Indonesia Gelar TC Sebelum Piala Asia, PSSI Upayakan Pemain Abroad Bergabung

Gelar Evaluasi, Exco PSSI Segera Panggil Bima Sakti sampai Shin Tae-yong

Itu dilakukan supaya Timnas Indonesia bisa semakin siap menghadapi Piala Asia 2023. Ajang tersebut akan dihelat di Qatar mulai 12 Januari sampai 10 Februari 2024.

"Nanti di sana, di Turki, kita akan merencanakan sesuai dengan permintaan dari coach Shin (Tae-yong), itu ada dua uji coba," ujar Sumardji.

Namun, Sumardji belum dapat memastikan negara mana saja yang akan jadi lawan tanding Timnas Indonesia selama di Turki. Yang pasti, kata Sumardji, PSSI akan berusaha memenuhi permintaan Shin Tae-yong.

Sebab, di Piala Asia nanti, Skuad Garuda yang tergabung di Grup D bakal bertemu lawan-lawan kuat. Yakni, Jepang, Irak, dan Vietnam.

"Sedang kami coba tawarkan dengan beberapa negara," tutur lelaki yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI tersebut.

Salah satu negara yang disebut akan jadi lawan latih tanding Timnas Indonesia adalah Timnas Iran. Sumardji mengakui Iran termasuk yang diajak berkomunikasi.

"Sedang dibicarakan. Kita tunggu hasilnya," ucap Sumardji.

Timnas Indonesia Pssi Sumardji Tc timnas Piala Asia Piala Asia 2023 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.677

Berita Terkait

Inggris
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Sejumlah tim Premier League akan menghadapi lawan yang terbilang mudah pada putaran keempat Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Newcastle United akan menjamu Manchester City di St James' Park pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2025-2026, Rabu (14/1) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil akhir
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Juventus mencatat kemenangan 5-0 atas Cremonese pada pekan ke-20 Serie A 2025-2026 di Allianz Stadium, Selasa (13/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Liverpool mengalahkan Barnsley 4-1 dalam laga putaran ketiga Piala FA musim 2025-2026 di Stadion Anfield Selasa (13/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Spanyol
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Real Madrid memecat Xabi Alonso sebagai pelatih setelah kalah melawan Barcelona dalam final Piala Super Spanyol.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Bagikan