Timnas Indonesia Sudah di Jalur Benar bersama Luis Milla
BolaSkor.com - Di tengah kesibukannya menyiapkan program latihan Arema FC, Milan Petrovic ternyata mengamati secara mendalam terkait perkembangan Timnas Indonesia. Juru taktik asal Serbia itu menganggap Timnas sudah berada di jalur yang benar untuk meraih tujuan.
Bersama Luis Milla, Timnas Indonesia memang mendapat kembali simpati secara antusias dan masyarakat sepak bola Tanah Air. Luis Milla berhasil kembali melambungkan harapan publik terhadap ekspektasi tinggi berupa prestasi juara yang sudah dinantikan.
"Saya lihat, tidak ada masalah besar saat ini di tim nasional Indonesia, baik di level U-23 maupun tim senior," ucap Milan Petrovic.
"Perkembangan mereka juga sudah bagus dan berada di trek yang benar bersama pelatihnya," imbuh arsitek tim berusia 57 tahun tersebut.
Bagi Milan Petrovic, tujuan yang memang didambakan semua masyarakat pencinta Timnas Indonesia adalah kemenangan. Hal itu yang kini mulai bisa dihadirkan Hanif Sjahbandi dkk di bawah asuhan Luis Milla, meski masih meleset pada target.
"Karena tim nasional Indonesia saat ini sangat butuh dengan rangkaian hasil bagus. Jika itu tercapai, semua orang akan bahagia menyambutnya," ulas Milan Petrovic.
Bukti besar sudah terhampar kala Luis Milla berhasil membawa Timnas U-23 lolos penyisihan grup di Asian Games 2018. Namun, target empat besar harus sirna lantaran Timnas U-23 kalah adu penalti saat menghadapi Uni Emirat Arab di babak 16 besar.
"Saya juga menyayangkan kekalahan (di Asian Games) itu. Karena saat penalti, memang pilihannya antara beruntung atau tidak," pungkasnya. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.881
Berita Terkait
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini