Timnas Indonesia Punya Elkan Baggott, Pelatih Singapura Tak Ubah Opsi Cetak Gol

Set piece masih akan menjadi salah satu senjata Timnas Singapura.
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 21 Desember 2021
Timnas Indonesia Punya Elkan Baggott, Pelatih Singapura Tak Ubah Opsi Cetak Gol
Elkan Baggott merayakan gol ke gawang Malaysia. (AFF Suzuki Cup)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Set piece akan tetap menjadi salah satu opsi Timnas Singapura untuk mencetak gol saat menghadapi Timnas Indonesia di semifinal pertama Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (22/12). Hal ini seperti disampaikan oleh pelatih Timnas Singapura, Tatsuma Yoshida.

Set piece sebelumnya menjadi salah satu sumber gol Timnas Singapura di babak grup. Total tiga dari tujuh gol yang dibuat Singapura didahului umpan bola mati.

Dua terjadi di laga melawan Myanmar yang dimenangkan 3-0, masing-masing melalui sepak pojok dan tendangan bebas, yang kemudian disambut sundulan berujung gol.

Baca Juga:

Timnas Indonesia di Mata Kiper Singapura Hassan Sunny

Puji Semangat Juang Timnas Indonesia, Pelatih Singapura: Serangan Balik dan Pertahanan Kuat

Gol Hariss Harun dalam laga kotra Filipina yang dimenangkan 2-1 juga diawali umpan sepak pojok. Singapura juga beberapa kali menebar ancaman lewat set piece di babak grup.

"Tentu set piece merupakan bagian penting dalam pertandingan. Kami bisa bermain mengandalkan itu. Kami akan mencoba mencari solusi dalam set piece," kata Tatsuma Yoshida.

Ini sekaligus menjadi tanggapan atas hadirnya Elkan Baggott di lini belakang Timnas Indonesia. Elkan Baggott yang memiliki tinggi 1,94 meter bisa menjadi penghalang percobaan Lions lewat umpan bola mati. Dengan postur tinggi, Elkan Baggott juga bisa menjadi pengancam gawang Singapura.

Elkan Baggott absen di laga pertama Grup B kontra Kamboja, sebelum diandalkan Indonesia saat berhadapan dengan Laos.

Bek Ipswich Town itu harus absen membela skuat Garuda dalam laga kontra Vietnam, karena mendapat perintah karantina selama lima hari terhitung sejak 13 Desember karena satu pesawat dengan penumpang yang positif COVID-19 varian Omicron.

Ia kembali dimainkan saat Timnas Indonesia melawan Malaysia. Elkan Baggott tampil sebagai pemain pengganti dan mencetak satu gol dengan kepala untuk membawa Timnas Indonesia menang 4-1.

Timnas Indonesia Singapura Tatsuma Yoshida Piala aff Piala AFF 2020 Breaking News Elkan Baggott
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Liga Indonesia
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Garudayaksa FC ditahan imbang FC Bekasi City dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (10/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Laga ini merupakan duel klasik sepak bola Indonesia yang punya rivalitas cukup lama sejak Perserikatan 1931.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Inter Milan dan Napoli bentrok dalam laga krusial Serie A. Persaingan papan atas memanas! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi penentu kemenangan di sini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Bagikan