Timnas Indonesia Lanjutkan TC di Dubai pada 10 Mei


BolaSkor.com - Timnas Indonesia akan melakukan pemusatan latihan atau training camp (TC) di Jakarta pada 1-10 Mei 2021. TC ini merupakan persiapan tim untuk berlaga di sisa laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 yang rencananya akan bermain di Uni Emirat Arab (UEA), Juni mendatang.
Tak hanya itu saja, TC ini juga sebagai persiapan menghadapi laga uji coba melawan Afghanistan (25 Mei) dan Oman (29 Mei) di UEA. Pada TC kali ini, manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 34 nama.
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, menjelaskan berapa lama TC Timnas Indonesia ini akan dilangsungkan. Indra juga memastikan manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akan kembali ke Indonesia, pada 2 Mei mendatang.
Baca Juga:
Tak Dipanggil Timnas, Andritany Ardhiyasa Ingin Buktikan Shin Tae-yong Salah
"Untuk TC di Jakarta sampai dengan tanggal sembilan. Setelah itu kami berangkat ke Dubai tanggal 10 Mei, setelah itu melakukan TC sampai babak Kualifikasi Piala Dunia," Indra Sjafri kepada awak media, beberapa waktu lalu.
Sebelumnya Indra Sjafri juga menjelaskan, beberapa pemain belum bisa bergabung TC di Indonesia. Terutama pemain-pemain yang berlaga di luar negeri. Mereka baru akan bergabung ketika Timnas Indonesia sampai di Dubai.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Surat Protes PSSI soal Wasit di Putaran Empat Tak Digubris, Timnas Indonesia Perlu Hati-hati

Eliano Reijnders Yakin Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

'Hobi' Chelsea Koleksi Kartu Merah Hambat Alejandro Garnacho

Enam Poin di Putaran Empat, Target Timnas Indonesia agar Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

Pelatih Legendaris AC Milan Kritik Keras Bintang Inter Milan

Isu Pemain Mogok Tampil Warnai Kemenangan Real Madrid di Kazakhstan

Kabar Pemain Timnas Indonesia: Kondisi Ole Romeny Sudah 95 Persen, Bagaimana dengan Sandy Walsh dan Beckham Putra?

Napoli Kalahkan Sporting, Antonio Conte dan Kevin De Bruyne Bantah Berselisih

Emil Audero dan Marteen Paes Belum Fit 100 Persen, Nadeo Argawinata Dipanggil ke Timnas Indonesia
Massimiliano Allegri Inginkan Bek Baru, AC Milan Bersiap Gaet Joe Gomez pada Januari
