Timnas Indonesia Jalani Penguatan Teknik Jelang Hadapi Oman
BolaSkor.com - Timnas Indonesia kembali menggelar latihan, Kamis (27/5) pagi. Sesi latihan di Lapangan Jebel Ali, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) difokuskan pada penguatan teknik.
Materi latihan juga sesuai evaluasi pasca pertandingan kontra Afghanistan, Selasa (25/5). Dalam laga tersebut, Garuda takluk 2-3.
“Untuk materi latihan yang diberikan hari ini, adalah tentang bagaimana kami harus lebih kompak lagi dalam bertahan dan menyerang, terutama pada penekanan di teknik cara bertahan yang baik serta efektif juga simple," kata Shin Tae-yong di laman PSSI.
Baca Juga:
Rival Timnas Indonesia: Thailand Tambah Agenda Uji Coba di UEA
Shin Tae-yong Beberkan Alasan Panggil Riyandi Kembali ke Timnas Indonesia
"Lalu ada passing juga tadi kami perkuat, set piece defence dan offence, kemudian terakhir adalah shootout,” tambah Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong menekankan kepada anak asuh untuk sungguh-sungguh. Itu dengan harapan pemain lebih moncer di laga berikutnya.
"Karena itu semua merupakan sebagian dari kekurangan yang ingin kita perbaiki. Saya ingin pemain fokus konsentrasi penuh, supaya kita bisa lebih baik di pertandingan berikutnya. Dan semangat juga harus dipertahankan," jelasnya.
Latihan berlangsung selama dua jam. Adapun saat sesi makan pagi, M. Riyandi sudah tampak. Riyandi merupakan nama baru yang dipanggil gabung di UEA.
Sementara itu, Timnas Indonesia diagendakan menjalani pertemuan dan makan malam bersama Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab.
Timnas Indonesia berikutnya akan melakoni uji coba melawan Oman pada Sabtu (29/5). Setelah itu menjalani sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 kontra Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni), dan Uni Emirat (UEA) (11 Juni).
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi