Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Ekstra Menuju Pentas Dunia

ExtraJoss menjalin kemitraan dengan Timnas Indonesia melalui PT GSI.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Sabtu, 07 September 2024
Timnas Indonesia Dapat Dukungan Ekstra Menuju Pentas Dunia
ExtraJoss menjalin kerja sama dengan PSSI dan PT GSI untuk mendukung Timnas Indonesia. (ExtraJoss)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia mendapatkan dukungan dari ExtraJoss untuk bersaing menuju pentas dunia. ExtraJoss menjadi official energy drink Timnas Indonesia.

Kerja sama ini diresmikan melalui penandatangan kerja sama di antara PSSI, PT Garuda Sepakbola Indonesia atau PT GSI, dan ExtraJoss (PT Bintang Toedjoe) di Ayana Midplaza Sudirman, Jakarta, Jumat (6/9).

Presiden Direktur PT Bintang Toedjoe, Fanny Kurniati, bangga karena pihaknya bisa mendukung Timnas Indonesia yang tengah berjuang di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Fanny mengatakan ExtraJoss dan PSSI mempunyai visi dan misi yang sama terkait Timnas Indonesia. Kerja sama ini juga, kata Fanny, menjadi bukti komitmen ExtraJoss yang sudah memasuki usia 30 tahun dalam mendukung sepak bola Indonesia.

"Kami sangat bangga bisa menjalin kerja sama ini untuk mendukung penuh upaya Timnas Indonesia agar bisa berprestasi di ajang Internasional. PSSI dan ExtraJoss memiliki visi dan nilai yang sama, yaitu keberanian dan semangat pantang menyerah. Dengan semangat ‘Laki Buktikan’, kami ingin mengajak masyarakat untuk bersama memberikan energi positif, dukungan, doa, dan semangat bagi Timnas Indonesia untuk membuktikan kemampuan terbaik garuda dan menghadapi tantangan tanpa rasa takut, kita semua yakin garuda mampu terbang tinggi dan meraih kemenangan," ungkap Fanny Kurniati.

Baca Juga:

Tahan Imbang Arab Saudi, Presiden Jokowi Ingin Timnas Indonesia Segera Fokus Lawan Australia

Erick Thohir Akui Ada 2 Pemain Naturalisasi Tambahan untuk Timnas Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders?

Timnas Indonesia Tahan Imbang Arab Saudi, Shin Tae-yong: Kami Akan Jadi Kuda Hitam

"ExtraJoss, yang diluncurkan pada tahun 1994, tahun ini merayakan 30 tahun keberadaannya. Kami selalu berkomitmen untuk memberikan energi terbaik kepada seluruh talenta di Indonesia. Dukungan kami kepada Timnas Indonesia menuju Pentas Dunia merupakan bukti komitmen ExtraJoss dalam mendukung kebugaran dan performa atlet sepak bola Indonesia," tutur Fanny.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut baik dukungan dari ExtraJoss terhadap Timnas Indonesia. Erick mengatakan kerja sama ini bukan hanya soal nilai komersial semata.

"Kami berterima kasih kepada ExtraJoss yang telah menambah daftar partner baru bagi Timnas Indonesia. Kerja sama ini bukan hanya soal sponsorship, melainkan tentang komitmen untuk bersama-sama membangun sepak bola Indonesia dan memaksimalkan kemampuan Timnas kita dalam mencetak prestasi lebih tinggi," ujar Erick Thohir.

Timnas Indonesia membuka kiprahnya di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan hasil imbang 1-1 di kandang Arab Saudi, Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9) dini hari WIB.

Selanjutnya, Tim Merah Putih akan menjamu Australia pada laga kedua Grup C di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9).

Timnas Indonesia Pssi Kualifikasi Piala Dunia 2026 Erick thohir Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.722

Berita Terkait

Liga Indonesia
Pernah Main di Conference League, Bek Incaran Persija Punya Riwayat Cedera
Persija Jakarta dikabarkan membidik bek asal Brasil, Paulo Ricardo, yang saat ini berstatus tanpa klub.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Pernah Main di Conference League, Bek Incaran Persija Punya Riwayat Cedera
Liga Indonesia
Fajar Fathurrahman Jawab Ekspektasi, Yakin Bersaing dengan Bruno Tubarao
Fajar Fathurrahman siap menjawab ekspektasi suporter hingga tekadnya memenangi persaingan di posisi bek kanan Persija.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Fajar Fathurrahman Jawab Ekspektasi, Yakin Bersaing dengan Bruno Tubarao
Liga Indonesia
Ivar Jenner dan Bek Brasil yang Main di Conference League Dirumorkan ke Persija
Persija Jakarta tengah dikaitkan dengan sejumlah nama. Dua di antaranya adalah Ivar Jenner dan Paulo Ricardo.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Ivar Jenner dan Bek Brasil yang Main di Conference League Dirumorkan ke Persija
Liga Indonesia
Persija Sepakat Akhiri Kontrak Gustavo Franca
Persija resmi berpisah dengan Gustavo Franca. Gelandang asal Brasil tersebut dilepas jelang putaran kedua Super League musim ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Persija Sepakat Akhiri Kontrak Gustavo Franca
Liga Indonesia
Jurnalis Prancis Kabarkan Eks Bek PSG sedang Komunikasi dengan Persib Bandung
Persib Bandung dikabarkan sedang memburu mantan bek Timnas Prancis, Layvin Kurzawa. Eks Monaco dan PSG menjadi pengganti ideal Federico Barba.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Jurnalis Prancis Kabarkan Eks Bek PSG sedang Komunikasi dengan Persib Bandung
Inggris
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Juru taktik Crystal Palace Oliver Glasner mengecam manajemen klub setelah kekalahan 1-2 dari Sunderland, Sabtu (17/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Italia
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Kabar baik bagi AC Milan karena proses perpanjangan kontrak Mike Maignan dikabarkan sudah nyaris selesai.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Spanyol
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Hansi Flick menegaskan bahwa Barcelona pergi ke Sociedad dengan satu tujuan, yaitu untuk meraih kemenangan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Liga Dunia
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Piala Afrika 2025 merupakan turnamen Piala Afrika pertama sejak 2004 bagi Maroko yang saat ini menjadi tuan rumah.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Bulu Tangkis
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up
Jonatan Christie kalah dari unggulan asal China, Lin Chun-yi pada partai final.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 18 Januari 2026
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up
Bagikan