Timnas Indonesia Bungkam Kuwait, Shin Tae-yong Ungkap Hal Membanggakan

Shin Tae-yong membuktikan kalau Timnas Indonesia terus berkembang ke arah yang lebih baik.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 09 Juni 2022
Timnas Indonesia Bungkam Kuwait, Shin Tae-yong Ungkap Hal Membanggakan
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia setelah Rachmat Irianto mencetak gol ke gawang Kuwait. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia berhasil membuat kejutan pada laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Kuwait di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait, Rabu (8/6) malam WIB. Tim asuhan Shin Tae-yong itu menang tipis 2-1.

Timnas Indonesia sebetulnya tertinggal terlebih dulu oleh gol Youssef Nasser pada menit 41. Namun, keunggulan tersebut tidak bertahan lama.

Hanya berselang tiga menit dari gol tersebut, Timnas Indonesia mendapatkan penalti setelah Rachmat Irianto dilanggar oleh kiper Kuwait, Hussain Kankone. Marc Klok yang tampil sebagai eksekutor berhasil menunaikan tugasnya dengan sempurna sekaligus mengubah skor menjadi 1-1 yang bertahan hingga turun minum.

Di awal babak kedua serangan cepat Timnas Indonesia berbuah hasil. Tendangan Witan Sulaeman dari dalam kotak penalti berhasil ditepis Kankone, namun bola muntah langsung disambar oleh Rachmat Irianto dan membuat Timnas Indonesia berbalik unggul jadi 2-1.

Baca Juga:

Sempat Tertinggal, Timnas Indonesia Bungkam Kuwait 2-1

Terbiasa di Eropa, Elkan Baggott Siap Atasi Cuaca Panas Kuwait

Skor tersebut berhasil dipertahankan sampai pertandingan berakhir. Dalam sesi konferensi pers usai laga, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyebut kalau kemenangan atas Kuwait membuktikan sepak bola Indonesia terus berkembang ke arah yang lebih baik.

Ini merupakan kemenangan pertama Timnas Indonesia atas Kuwait dalam 42 tahun terakhir. Sebelumnya, Tim Merah-Putih membungkam Kuwait saat Merdeka Games tahun 1980. Menariknya, saat itu Timnas Indonesia juga menang dengan skor 2-1.

"Saya tak yakin sejak kapan terakhir Indonesia menang atas Kuwait. Akan tetapi, dengan kemenangan ini saya tidak ragu sepak bola Indonesia akan lebih berkembang lagi," kata Shin Tae-yong.

Berkat kemenangan ini Timnas Indonesia untuk sementara menempati peringkat kedua Grup A dengan poin 3. Puncak klasemen ditempati Yordania yang mengalahkan Nepal 2-0. Di laga selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Yordania, Minggu (12/6) dinihari WIB.

Timnas Indonesia Kuwait Shin Tae-yong Kualifikasi Piala Asia 2023 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.703

Berita Terkait

Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Lainnya
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Medan Falcons (16/1) dan Jakarta Electric PLN Mobile (17/1) di seri Medan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Spanyol
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Beberapa nama muncul sebagai opsi potensial menjadi kandidat pelatih baru di Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Bagikan