Timnas Indonesia Awali Kualifikasi Piala Dunia 2022 Langsung dari Putaran Kedua
BolaSkor.com - Timnas Indonesia mengawali Kualifikasi Piala Dunia 2022 dari putaran kedua, pada tanggal 5 September 2019. Indonesia termasuk enam negara ASEAN yang memulai Kualifikasi Piala Dunia 2022 dari putaaran kedua, bersama Thailand, Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Singapura.
Dilansir dari Fox Sports Asia, hal ini dikarenakan pemilihan pot berdasarkan ranking FIFA. Tim-tim dari Asia Tenggara akan mulai menempati pot ketiga hingga kelima zona Asia. Ada 40 negara Asia yang berpartisipasi.
Dalam pemilihan pot, Thailand dan Filipina sudah dipastikan masuk ke dalam pot ketiga. Vietnam yang menempati posisi teratas negara ASEAN di ranking FIFA, kemungkinan masuk ke pot kedua. Penentuannya bakal dilakukan sebelum putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia diputar.
Baca Juga:
Pelatih Timnas Indonesia Simon McMenemy di Mata Yanto Basna
Myanmar dipastikan berada di pot kelima. Sedangkan Timnas Indonesia dan Singapura kemungkinan masuk ke dalam pot 4 atau 5.
Keuntungan lainnya dari putaran kedua ini, tim yang lolos bakal langsung melaju ke putaran final Piala Asia 2023 yang akan digelar antara di Korea Selatan atau China.
Sementara itu, sisa negara ASEAN lainnya akan memulai Kualifikasi Piala Dunia 2022 dari putaran pertama, terutama Malaysia. Malaysia memulai fase ini bersama Kamboja, Laos, Brunei Darussalam, dan Timor Leste. Kualifikasi Piala Dunia 2022 putaran pertama menggunakan sistem play-off dua leg, digelar 6 dan 11 Juni 2019.
Tengku Sufiyanto
17.883
Berita Terkait
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United