Timnas Basket Indonesia Berharap Rajko Toroman Dapat Kelonggaran seperti Shin Tae-yong
BolaSkor.com - Manajer Timnas Basket Indonesia, Farezza Tamrella, berharap pelatih Rajko Toroman bisa mendapatkan kelonggaran seperti pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Farezza menyebut, Toroman akan datang pertengahan Agustus.
Shin Tae-yong tidak harus menjalani karantina selama 14 hari setelah kembali dari negaranya. Padahal, seharusnya Warga Negara Asing (WNA) wajib menjalani karantina mandiri selama 14 hari.
Akan tetapi, Peraturan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Nomor 11 Tahun 2020 tentang WNA bisa masuk ke Indonesia. Shin Tae-yong dianggap pekerja khusus.
Oleh sebab itu, Farezza berharap hal yang sama bisa diberlakukan untuk Toroman. Menurutnya, Toroman dan Shin Tae-yong sama-sama pelatih Timnas meski beda cabang olahraga (cabor).
Baca Juga:
Lanjutan IBL Sekaligus Jadi Ajang Seleksi Timnas Basket Indonesia
"Coach Toro rencananya kembali pertengahan Agustus. Kami kemarin baru meeting, dia harus PCR di negaranya dulu. Kalau di sana, PCR harus mendaftar satu atau dua minggu mengantri, baru datang ke Jakarta," ungkap Farezza ketika dihubungi BolaSkor.com.
"Pastinya coach Toro akan di PCR saat tiba di Indonesia. Kalau hasilnya negatif virus corona, langsung melatih. Kami antisipasi di perjalanannya. Karena di pesawat bisa jadi dia tertular."
"Coach Toro kan sama-sama pelatih Timnas (seperti Shin Tae-Yong), hanya beda cabor. Kitas-nya juga masih berlaku. Kami ingin menggunakan ketentuan serupa," pria yang akrab disapa Mocha itu menambahkan.
Timnas Basket Indonesia rencananya bakal mulai menjalani latihan pada pertengahan Agustus mendatang. Nantinya, akan ada sejumlah pemain baru yang dipanggil.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi