Piala Asia 2023

Tiga Penalti Akram Afif Jadikan Qatar Juara Piala Asia 2023

Qatar mengalahkan Yordania 3-1.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 11 Februari 2024
Tiga Penalti Akram Afif Jadikan Qatar Juara Piala Asia 2023
Qatar meraih gelar juara Piala Asia 2023. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Qatar menjadi juara Piala Asia 2023 setelah mengalahkan Yordania dengan skor 3-1 di Stadion Lusail, Doha, Minggu (11/2) dinihari WIB. Penyerang Qatar, Akram Afif, menjadi pahlawan berkat torehan hattrick.

Afif membuka kran golnya di laga ini dari titik putih pada menit 22. Kiper Yordania, Yazeed Abu Laila sebetulnya berhasil membaca arah tendangan Afif, tetapi bola meluncur terlalu deras ke gawang yang dia jaga.

Yordania sempat membuka asa setelah Yazan Al-Naimat mencetak gol untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit 67. Pemain bernomor punggung 11 itu berhasil meneruskan umpan dari Ehsan Haddad dengan tendangan keras kaki kirinya sehingga bola tidak mampu dijangkau oleh Meshaal Barsham.

Enam menit berselang, Qatar kembali mendapatkan penalti. Penalti diberikan setelah Ismaeel Mohammad dilanggar oleh Mahmoud Al Mardi.

Wasit sempat mengecek VAR sebelum memberikan tendangan 12 pas kedua kalinya untuk Qatar. Dan, Akram Afif yang menjadi eksekutor untuk kedua kalinya berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 2-1 untuk Qatar.

Baca Juga:

Park Hang-seo Dinilai Cocok Gantikan Jurgen Klinsmann di Timnas Korea Selatan

Indra Sjafri Akan Panggil 8-10 Pemain Diaspora pada TC Timnas U-20 Berikutnya

Qatar pun memastikan kemenangannya di masa injury time, tepatnya saat pertandingan memasuki menit 90+5. Lagi-lagi penalti diberikan kepada tuan rumah.

Qatar kembali mendapatkan penalti setelah Akram Afif dijatuhkan oleh Yazeed Abu Laila. Penalti diberikan setelah wasit Ma Ning mengecek VAR.

Akram Afif yang kembali jadi eksekutor tendangan 12 pas berhasil menorehkan hattrick. Gol itu memastikan Qatar menjadi juara Piala Asia 2023.

Ini membuat Qatar menjadi tim kelima yang berhasil back-to-back juara, setelah Korea Selatan melakukannya pada tahun 1956 dan 1960, Iran (1968, 1972, 1976), Arab Saudi (1984, 1988) dan Jepang (2000, 2004). Sebagai informasi, Qatar merupakan juara Piala Asia edisi sebelumnya (2019) di Uni Emirat Arab (UEA).

Timnas qatar Yordania Piala Asia Piala Asia 2023 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.765

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
John Herdman mengatakan proses seleksi asisten pelatih lokal sedang berjalan dan hasilnya akan diumumkan dalam beberapa pekan ke depan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Baru saja berpisah dengan Real Madrid, Xabi Alonso kemungkinan tidak akan lama berstatus pengangguran.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Liga Indonesia
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Alaeddine Ajaraie mengusung misi besar saat Persija Jakarta bertandang ke Indomilk Arena untuk menghadapi Persita Tangerang.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Liga Indonesia
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Persija Jakarta kembali melepas pemain asingnya. Pemain tersebut adalah Alan Cardoso, bek kiri dari Brasil.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Piala Dunia
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Mantan Presiden FIFA Sepp Blatter mendukung gerakan boikot Piala Dunia 2026 yang dimainkan di Amerika Serikat.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Lainnya
Perempat Final Piala Asia Futsal 2026 Jadi Target Pelatih Indonesia Hector Souto
Hector Souto berharap Timnas Futsal Indonesia bisa mencapai perempat final Piala Asia Futsal 2026 yang digelar di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Perempat Final Piala Asia Futsal 2026 Jadi Target Pelatih Indonesia Hector Souto
Piala Asia
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) memberikan penangguhan sementara sanksi kepada tujuh pemain naturalisasi timnas Malaysia.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Jerman
Bayern Munchen Bahas Perpanjangan Kontrak Harry Kane
Bayern Munchen telah membuka pembicaraan dengan Harry Kane terkait kemungkinan perpanjangan kontrak sang striker.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Bayern Munchen Bahas Perpanjangan Kontrak Harry Kane
Inggris
Satu Hal yang Membuat Arne Slot Akan Dipecat Liverpool
Jamie Carragher menilai masa depan Arne Slot di Liverpool sangat bergantung pada satu target krusial. Gagal meraih ini, risikonya besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Satu Hal yang Membuat Arne Slot Akan Dipecat Liverpool
Italia
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Andre Onana dikabarkan membuka peluang kembali ke Inter Milan. Situasi di Manchester United membuat masa depan sang kiper jadi sorotan.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Bagikan