Tiga Pemain Anyar Bikin Persib Pede Kalahkan TIRA-Persikabo
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts penuh percaya diri menghadapi TIRA-Persikabo di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (14/9). Robert pede Maung Bandung menang.
Pelatih asal Belanda ini mengatakan rasa percaya diri itu timbul karena saat ini timnya sudah mengalami perubahan pemain. Sebelumnya Bojan Malisic, Rene Mihelic, Artur Gevorkyan, kini diperkuat Nick Kuipers, Omid Nazari dan Kevin van Kippersluis.
"Kami akan bermain dengan mindset yang berbeda untuk mengarungi putaran kedua lebih baik dari putaran pertama. Kami berharap menghadapi Tira bisa menampilkan sepak bola yang menarik dan berusaha mencari tiga poin," ujar Robert, Jumat (13/9).
Baca Juga:
Rahmad Darmawan Ingin Suporter TIRA-Persikabo Penuhi Stadion Pakansari
Lawan Persib Bandung, TIRA-Persikabo Siap Putus Tren Negatif di Liga 1 2019
Dari hasil pengamatannya, TIRA-Persikabo bukan tim sembarang yang mudah ditaklukan. Sebaliknya pelatih berusia 64 tahun ini menilai Laskar Padjajaran merupakan tim yang kuat dan memiliki pemain asing berkualitas.
Tak hanya itu, TIRA-Persikabo juga merupakan tim yang memiliki transisi sangat baik dan mengandalkan serangan balik dengan cepat. Alhasil, peringkat dua pun ditempati dengan perolehan 33 poin.
"Kami akan berusaha untuk meraih tiga poin di laga tandang perdana pada putaran kedua, jadi ini akan menjadi laga yang menarik. Dengan pelatih (Rahmad Darmawan) kami sudah mengenal satu sama lain, jadi saya rasa ini akan jadi laga yang menarik," terangnya.
Namun Robert belum bisa memastikan akan menurunkan striker andalannya, Ezechiel N'Douassel. Pasalnya striker asal Chad itu masih dalam perjalanan menuju Indonesia.
"Dia rencananya tiba di indonesia pada Jumat. Jam 12.00 dia mulai perjalanan dan akan sampai jam 8 malam. Saat ini kami masih menantinya," tuturnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Maarten Paes Bantah Capai Kesepakatan Pribadi dengan Persib Bandung
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija