Tiga Orang Ini Bikin Moreno Gabung Liverpool
Liverpool - Liverpool akhirnya resmi merampungkan proses transfer Alberto Moreno. Dengan kehadiran Moreno, maka The Reds telah mendatangkan delapan pemain baru pada bursa transfer musim panas ini. Setelah melalui proses negosiasi yang cukup panjang, Liverpool sukses meminang Moreno dari Sevilla dengan mahar yang kabarnya mencapai 12 juta poundsterling. Bersama skuat Si Merah, bek kiri asal Spanyol tersebut akan mendapatkan kontrak berdurasi jangka panjang. Moreno sendiri merasa senang bisa hijrah ke Liverpool. Apalagi, mendapatkan masukan dari mantan penggawa The Reds yakni Xabi Alonso, Pepe Reina serta Alvaro Arbeloa membuat Moreno makin tertarik merumput di Stadion Anfield. "Dalam pandangan saya, Liverpool adalah klub terbaik di Inggris dan saya tidak bisa membuang-buang kesempatan untuk datang dan bermain untuk mereka," kata Moreno di situs resmi Liverpool. "Saya berbicara dengan Xabi Alonso, Pepe Reina dan Alvaro Arbeloa dan mereka mengatakan kepada saya, jika ini adalah klub yang spektakuler, di mana penggemar mengikuti dengan cara yang sangat spesial," sambungnya. Meski sudah menjadi pemain Liverpool, namun Alberto Moreno masih harus memendam hasrat untuk bisa bermain. Dia harus duduk di bangku cadangan saat The Reds bersua Southampton di laga perdana Premier League musim ini yang berlangsung di Stadion Anfield, Minggu (17/8) malam WIB. "Mereka semua bilang saya akan banyak berkembang di sini sebagai pemain sepak bola karena ini adalah klub besar. Saya sangat senang bisa bergabung dengan klub sebesar Liverpool. Saya berharap memberikan yang terbaik dan melakukan semua yang saya bisa untuk membantu tim," imbuhnya. Dengan kehadiran Moreno maka Liverpool telah mendapatkan delapan pemain pada bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya ada Rickie Lambert, Adam Lallana, Emre Can, Dejan Lovren, Lazar Markovic, Javier Manquillo, dan Divock Origi.
11.190
Berita Terkait
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Domino Efek Transfer Inter Milan: Frattesi Diincar Forest, Bidik Curtis Jones sebagai Pengganti
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Liga Champions: Liverpool Hindari Play-off, Arne Slot Lega
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi