Tiga Calon Kapten Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, sudah memilih tiga calon kapten Skuat Garuda Muda untuk SEA Games 2019, Manila, Filipina. Tiga sosok tersebut adalah Bagas Adi Nugroho, Andy Setyo, dan Nurhidayat Haji Haris.
Menurut Indra Sjafri, ketiga dipilih berdasarkan seleksi yang cukup panjang. Seleksi ini berlandaskan beberapa hal.
"Kalau memilih kapten itu harus melihat hasil psikotes, DNA profile dan golongan darah," kata Indra Sjafri.
Baca Juga:
Empat Pemain Termasuk Beto Goncalves Dipulangkan Indra Sjafri dari Timnas Indonesia U-23
Kemenangan atas Iran Jadi Modal Bagus Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019
Di sisi lain, Indra Sjafri meminta dukungan masyarakat Indonesia agar Timnas Indonesia U-23 dapat meraih emas di Filipina. Mengulang kesuksesan medali emas terakhir pada SEA Games 1991 di Filipina juga.
"Dulu juga setelah beberapa tahun tidak pernah juara Piala AFF U-22, dan akhirnya kami juara. Semoga Tuhan sayang ke saya dan kami bisa buat sejarah baru," kata Indra Sjafri.
Di SEA Games 2019, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup B bersama Vietnam, Thailand, Singapura, Brunei Darussalam, dan Laos. Timnas Indonesia U-23 menghadapi Thailand di laga perdana, 28 November 2019.
Tengku Sufiyanto
17.942
Berita Terkait
Tinggalkan Persija, Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Gabung Arema FC
Piala Asia Futsal 2026: Juara Grup A, Indonesia Tantang Vietnam di Perempat Final
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat