Tidak Terima Dikalahkan Inter, Presiden Fiorentina Mengamuk di Ruang Ganti

Presiden Fiorentina, Rocco Commisso, dikabarkan mengamuk di ruang ganti dengan mendobrak pintu.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 23 Oktober 2022
Tidak Terima Dikalahkan Inter, Presiden Fiorentina Mengamuk di Ruang Ganti
Inter Milan (Twitter Inter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Berita tidak sedap datang dari pertandingan Fiorentina melawan Inter Milan. Presiden Fiorentina, Rocco Commisso, dikabarkan mengamuk di ruang ganti dengan mendobrak pintu.

Pertandingan Fiorentina melawan Inter, di Stadion Artemio Franchi, berlangsung dengan menarik. Kedua tim saling berbalas gol hingga akhirnya skor menjadi 3-3.

Kemudian, pada masa injury time, Inter mencetak gol kemenangan melalui Henrikh Mkhitaryan. Kubu Fiorentina tidak terima karena menganggap terlebih dahulu terjadi pelanggaran yang dilakukan Edin Dzeko.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Real Madrid Jaga Momentum, Drama Tujuh Gol Laga Fiorentina-Inter

Raih Ballon d'Or, Karim Benzema Targetkan Juara Piala Dunia 2022

Cahaya Harapan Tak Pernah Hilang dari Inter Milan

Namun, wasit terlihat sangat yakin dengan keputusannya. Gol Inter tetap dianggap sah dan keadaan menjadi 4-3 untuk keunggulan tim tamu.

Rupanya, kekalahan itu sulit diterima beberapa petinggi Fiorentina. ANSA dan La Gazzetta dello Sport melaporkan Commisso diduga meninju pintu ruang ganti, mencoba untuk menghancurkannya.

Selain itu, kabar lain menyebut jika terjadi saling maki antara petinggi Inter, Beppe Marotta, dengan manajemen Fiorentina.

Fiorentina telah menanggapi isu tersebut. La Viola berdalih jika kejadian yang terjadi di sekitar pintu ruang ganti adalah kesalahan sang direktur, Joe Barone, dalam membuka.

Kini, Inter perlu melupakan kejadian di markas Fiorentina dan fokus pada laga berikutnya yang sangat penting. Jika ingin lolos ke babal gugur Liga Champions, Inter perlu menang atas Viktoria Plzen. Raihan tiga poin akan memastikan tiket La Beneamata.

Inter Milan Breaking News Serie a Fiorentina
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.147

Berita Terkait

Italia
Max Allegri Frustrasi, Milan Terus Melakukan Kesalahan yang Sama
AC Milan imbang 1-1 kontra Fiorentina pada pekan 20 Serie A dan Massimiliano Allegri frustrasi dengan kesalahan yang terus terulang kembali.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Max Allegri Frustrasi, Milan Terus Melakukan Kesalahan yang Sama
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil pertandingan yang melibatkan Manchester United di Piala FA, serta Inter Milan di ajang Serie A.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Bagikan