Tidak Pikirkan Inter Milan, Juventus Fokus Hadapi Stuttgart

Pekan krusial untuk Juventus.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 22 Oktober 2024
Tidak Pikirkan Inter Milan, Juventus Fokus Hadapi Stuttgart
Sesi latihan Juventus (Foto: UEFA)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juventus akan memainkan pekan yang krusial minggu ini saat melawan Stuttgart dan Inter Milan. Il Bianconeri akan menghadapi Stuttgart dengan potensi rotasi pemain, mengingat di akhir pekan akan memainkan Derby d'Italia.

Performa Juventus arahan Thiago Motta masih angin-anginan kendati belum pernah kalah di Serie A, meski baru ini Juventus menang tipis 1-0 atas Lazio yang bermain dengan 10 pemain.

Menghadapi Stuttgart di Allianz Stadium, Rabu (23/10) pukul 02.00 dini hari WIB, Juventus bisa menjaga momentum dengan tiga kemenangan beruntun di Liga Champions.

Catatan juga memihak kepada Juventus. Meski nanti baru kali pertama bertemu Stuttgart, Juventus baru sekali menang dari 11 laga besar Eropa lawan tim-tim Italia: empat kali imbang dan enam kali kalah.

Baca Juga:

Prediksi, Jadwal Siaran Langsung, dan Link Live Streaming Juventus Vs Stuttgart

Maaf Paul Pogba, Pintu Juventus Sudah Tertutup

Hasil Pertandingan: Juventus dan Real Madrid Menang Tipis

Thiago Motta (Foto: UEFA)

Motta tetap mewaspadai Stuttgart meski timnya diunggulkan bermain kandang. Terlebih, Juventus seringkali kesulitan bermain melawan tim yang bermain bertahan.

"Saya melihat tidak ada perbedaan antara Liga Champions dan Serie A. Kami menghadapi tim kuat. Mereka bertahan dan menekan dengan baik, jadi kami harus siap menampilkan performa luar biasa," ucap Motta di Football-Italia.

"Saya melihat tidak ada perbedaan, namun setiap pertandingan membutuhkan strategi yang berbeda. Kami akan mencoba mempraktikkannya sehingga kami memiliki lebih banyak peluang untuk menang."

“Kami akan bersaing melawan tim yang kuat, dan kami hanya fokus pada hari esok; kami ingin hasil positif."

"Juventus bukan satu-satunya tim yang kesulitan melawan tim yang bermain bertahan. Beritahu saya tim lain yang tidak merasa kesulitan."

"Ini adalah bagian dari permainan, itulah mengapa ini sangat indah. Kami harus selalu berada dalam kondisi terbaik dan percaya sampai akhir, seperti yang kami lakukan di pertandingan terakhir. Besok, kami ingin penampilan bagus lainnya dan memainkan sepak bola yang bagus."

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Motta juga tak memikirkan rotasi pemain atau kondisi kebugaran skuadnya dengan adanya laga melawan Inter di akhir pekan ini.

"Akan ada waktu untuk memikirkan (laga melawan) Inter. Siapa pun yang bermain besok sudah 200 fit, kita lihat saja nanti," pungkas Motta.

Liga Champions Juventus Stuttgart
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.337

Berita Terkait

Italia
Liga Champions: Hadapi Tim Norwegia, Inter Milan Pantang Anggap Remeh
Inter Milan akan memainkan play-off fase gugur Liga Champions melawan tim Norwegia, Bodo/Glimt, dan Cristian Chivu pantang anggap remeh.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Liga Champions: Hadapi Tim Norwegia, Inter Milan Pantang Anggap Remeh
Liga Champions
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Drawing play-off Liga Champions resmi diumumkan. Real Madrid kembali jumpa Benfica, banyak duel panas tercipta. Cek daftar lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Italia
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Napoli, sang pemegang Scudetto, menjadi satu-satunya wakil Serie A yang tersisih dari Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Ragam
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Fase liga Liga Champions 2025/2026 telah berakhir dan Arsenal menempati urutan satu tanpa pernah kalah. Arsenal bukan klub pertama yang melakukannya.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Italia
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Juventus mendapat sinyal positif dalam perburuan Randal Kolo Muani. Penyerang PSG itu dikabarkan tertarik ke Turin meski proses transfer diprediksi penuh rintangan.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Inggris
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Manchester United dikabarkan berubah sikap dan siap melepas Joshua Zirkzee jelang penutupan bursa transfer tengah musim. Juventus jadi kandidat terdepan, skema pinjaman jadi solusi
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Liga Champions
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Perburuan gelar Liga Champions ke-16 yang akan memperpanjang rekor Real Madrid belum terhenti, namun harus menempuh jalur lebih panjang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Bagikan