Tidak Kenal Pemain Liverpool, Andy Carroll Cari Tahu di Google


BolaSkor.com - Penyerang anyar Newcastle United, Andy Carroll, mengungkapkan kejadian unik ketika bergabung dengan Liverpool pada musim 2010-2011. Penyerang 30 tahun itu mengaku tidak mengetahui sebagian besar nama penggawa The Reds.
Andy Carroll sudah melanglang buana di sepak bola Inggris. Sang pemain pernah memperkuat Newcastle, West Ham United, hingga Liverpool.
Sang penyerang mencapai puncak karier usai hengkang ke Liverpool pada 2011. Ketika itu, The Reds mengeluarkan dana hingga 41 juta euro. Meski demikian, Carroll ternyata punya pengetahuan minim soal Liverpool.
"Ketika saya terakhir kali di sini (Newcastle), saya akan pulang, bercanda dengan teman-teman, bermain sepak bola, dan pergi keluar. Namun, saya tidak pernah menonton sepak bola. Saya tidak kenal pemain," jelas Andy Carroll pada laman resmi Newcastle United.
Baca Juga:
Penuh Perjuangan hingga Tabrak Tiang, Dua Bocah Fans Liverpool Foto dengan Mo Salah
Sadio Mane Dinilai Pantas Menangi Ballon d'Or Kalahkan Lionel Messi
9 Fakta Menarik Usai Liverpool Mengalahkan Norwich: Torehan Spesial Mohamed Salah

"Saya bangun pada Sabtu dan mengatakan: 'Siapa yang akan kita lawan?' Itu karena saya benar-benar tidak mengetahui perkembangan sepak bola," terang Carroll.
"Saya akan berlatih di markas tim dan mengetahui taktik untuk saya, namun sampai kami mengadakan pertemuan, saya tidak mengetahui siapa yang akan kami lawan. Kecuali, saya bertanya pada seseorang."
"Ketika saya turun dari helikopter di Liverpool, saya mengatakan: 'Saya hanya tahun Stevie G, saya kenal Carragher, lantas, siapa lagi?' Agen saya pada saat itu memberi tahu untuk mencari informasi di Google, dan saya melakukannya."
"Itu adalah hal yang buruk - tidak sopan. Namun, saya hanya benar-benar tidak menonton sepak bola, jadi tidak mengetahuinya," ujar Andy Carroll.
Selama membela Liverpool Andy Carroll tampil dalam 58 pertandingan. Dari jumlah tersebut, pemain asal Inggris itu mengemas 11 gol dan enam assist.
Johan Kristiandi
17.584
Berita Terkait
Ratusan Atlet Dunia Ramaikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta

Hasil Pertandingan: Manchester City Masuk Perburuan Titel Premier League, Barcelona Menang Dramatis
Jadwal Live Streaming Premier League Fulham vs Arsenal, Sabtu 18 Oktober 2025

Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT

Waspada Manchester United, Liverpool Siap Bangkit di Anfield
Hasil Premier League: Kembali Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Atasi Nottingham Forest 3-0
Fans Manchester United Harus Menerima Fakta: Roda Berputar, Liverpool Kini di Atas Red Devils
Belum Tampil Sesuai Standar Liverpool, Arne Slot Disarankan Cadangkan Jeremie Frimpong
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
