Tidak Akan Belanja Pengganti David Silva, Pep Guardiola Siapkan Phil Foden
BolaSkor.com - Gelandang serang Spanyol David Silva akan meninggalkan Manchester City akhir musim ini. Manajer City Pep Guardiola menyebut Phil Foden akan menjadi penerus Silva.
Phil Foden, yang berusia 19 tahun, memang belum menjadi pilihan reguler Pep Guardiola. Bahkan Foden dinilai tidak mendapatkan menit bermain yang cukup bersama tim utama musim ini.
Baca Juga:
Optimisme Raheem Sterling Soal Manchester City di Liga Champions
Eks Barcelona Diproyeksikan Manchester City untuk Gantikan Pep Guardiola

Meski demikian, Guardiola menegaskan Foden akan masuk dalam skenario timnya musim depan. Guardiola mengatakan Manchester City tidak akan mencari pemain baru di bursa transfer untuk pengganti David Silva. Guardiola beralasan karena Foden dinilainya bisa mengisi posisi Silva.
"Phil adalah seorang pemain yang luar biasa, tapi dia ada beberapa hal darinya yang harus ditinggkatkan," kata Guardiola dikutip SkySports.
"Kadang butuh waktu untuk mengerti apa yang harus diperbuatnya. Kadang Anda harus bersabar."
"Namun David Silava akan pergi musim ini dan kami tidak akan membeli pemain di posisinya. Karena kami punya Phil," papar Guardiola.
"Kami percaya kepada Phil. Jika tidak mempercayainya, kami pasti akan mencari pemain di bursa transfer."
Pernyataan Guardiola terbilang mengejutkan. Pasalnya selama ini dia kerap dikritik karena jarang memberi kepercayaan kepada pemain muda City, termasuk Phil Foden.
"Saya ingin membantu pemain muda di sini. Akan tetapi ini klub yang tuntutannya sangat tinggi. Anda harus menang. Bahkan meski sudah memenangi empat titel juara, itu belum cukup," jawab Guardiola.
"Memang kenyataannya sangat berat melihat pemain luar biasa seperti Phil tidak mendapatkan menit bermain yang banyak. Itu karena kami memiliki pemain hebat lainnya."
Musim ini Phil Foden sudah 21 kali tampil bersama Man City di semua kompetisi, 11 di antaranya di Premier League. Namun dari 11 penampilan di Premier League Foden hanya tampil total tidak lebih dari 60 menit.
Yusuf Abdillah
9.931
Berita Terkait
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester City vs Exeter, Kick-off Sabtu (10/01) Pukul 22.00 WIB
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf