Premier League
Tidak Ada yang Menyangka Chelsea Bisa Seperti Saat Ini
BolaSkor.com - Pelatih Chelsea Enzo Maresca mengatakan tidak ada yang menyangka tim mudanya bisa berada di posisi mereka saat ini.
Chelsea saat ini berada di peringkat keempat klasemen sementara Premier League. Mereka berada 10 poin di belakang pemuncak klasemen Liverpool yang masih memiliki satu pertandingan tersisa.
"Tidak seorangpun yang menyangka kami akan berada di posisi seperti sekarang," kata Maresca seperti dikutip Reuters.
"Ini berarti kami sudah berada di jalur yang benar, seperti yang telah saya katakan berkali-kali. Tetapi itu juga menunjukkan bahwa kami masih jauh untuk bisa konsisten bersaing dan berada di atas bersama tim-tim terbaik Inggris."
Baca Juga:
Enzo Maresca Heran Chelsea Kalah 0-2 Lawan Ipswich Town
Enzo Maresca Soroti Kelemahan Chelsea yang Membuatnya Frustrasi

"Saya pikir kami (harus) puas dengan posisi kami saat ini. Tetapi pada saat yang sama kami harus tahu bahwa kami bisa melakukan yang jauh lebih baik," tambah Maresca.
Maresca memang berulang kali mengecilkan peluang timnya untuk meraih gelar. Seperti yang dikatakannya, dengan mayoritas pemain muda Chelsea belum bisa menjaga konsistensi.
Sempat tampil gemilang, Chelsea kini hanya meraih satu poin dari tiga pertandingan terakhir mereka di Premier League. Terakhir mereka takluk 0-2 di tangan tim papan bawah Ipswich Town.
"Kami sudah memperkirakan momen seperti ini. Karena kami tahu bahwa momen seperti ini adalah bagian dari sepak bola. Hampir mustahil untuk menjalani musim tanpa momenseperti ini bagi kami," kata Maresca.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.601
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Penalti Andrew Jung Menangkan Persib Bandung
Jadwal Serie A 2025/2026 Akhir Pekan Ini: Grande Partita Inter Milan vs AC Milan
Kombinasi Starting XI Inter vs Milan: Nerazzurri Kirim Tujuh Pemain
Link Streaming Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025, Live Sebentar Lagi
Cari Pengganti Robert Lewandowski, Barcelona Jadikan Harry Kane Target Utama
Jumpa Inter, AC Milan Turunkan Duet Baru di Lini Depan
Ketahuan Pelesiran ke Dubai, Kylian Mbappe Jadi Sasaran Kemarahan Suporter Prancis
Eks Pelatih Timnas Argentina Bocorkan Cara Cegah Lionel Messi Gabung Spanyol
Kemenpora Targetkan 85 Medali di SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Hanya Perak
Tim Indonesia Kirim 996 Atlet ke SEA Games 2025, Target Pertahankan Peringkat 3