Liga 1 2023/2024

Thomas Doll Puji Kepemimpinan Futoshi Nakamura, Wasit yang Beri Persija Penalti di Menit Akhir

Penalti itu diberikan di masa injury time.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 17 Desember 2023
Thomas Doll Puji Kepemimpinan Futoshi Nakamura, Wasit yang Beri Persija Penalti di Menit Akhir
Para pemain Persija saat merayakan gol Ondrej Kudela ke gawang PSS Sleman di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (16/12). (Instagram.com/persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengapresiasi kepemimpinan wasit asal Jepang, Futoshi Nakamura. Futoshi jadi pengadil utama dalam pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2023/2024 antara Persija dan PSS Sleman di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (16/12).

Thomas Doll menilai Futoshi Nakamura memimpin laga Persija kontra PSS dengan baik. Menurut dia, wasit terbaik J League pada tahun 2023 mampu mengontrol jalannya pertandingan.

Berdasarkan pantauan BolaSkor, Futoshi Nakamura terlihat tegas dan tak ragu-ragu dalam mengambil keputusan. Termasuk saat memberikan penalti untuk Persija di masa injury time karena Marko Simic dijatuhkan bek PSS, Thales.

Penalti yang dieksekusi dengan baik oleh Ondrej Kudela pada menit 90+4 itu pun memastikan Persija meraih kemenangan dengan skor 1-0. Hasil itu memutus tren nirkemenangan Persija dalam tiga laga.

Baca Juga:

Gol Penalti di Ujung Laga Antar Persija Menang atas PSS Sleman

Persikabo Bidik Kemenangan atas Persebaya demi Pangkas Jarak Poin

Sebelum kemenangan atas PSS malam ini, Persija hanya meraih tiga kali imbang. Hasil itu didapat saat bertemu Bhayangkara FC (2-2), Persita Tangerang (1-1), dan Persebaya Surabaya (1-1).

"Saya bicara dengan wasit di akhir pertandingan. Performa dia bagus. Saya juga melihat dia saat memimpin laga Persib melawan Persik. Dia sangat profesional dan mampu mengendalikan jalannya laga," kata Thomas Doll.

Thomas Doll berharap kehadiran Futoshi Nakamura berdampak positif dan menjadi contoh untuk para wasit lokal. Sehingga ke depan sepak bola Indonesia juga semakin baik.

"Saya harap semuanya belajar dari wasit asing asal Jepang ini, tapi ini bukan berati saya memojokkan wasit lokal. Semua pemain respect dan berharap bisa bertemu lagi," tutur pelatih asal Jerman tersebut.

Persija jakarta PSS Sleman Thomas Doll Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.668

Berita Terkait

Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Bagikan