Thierry Henry Semakin Dekat Latih Girondins Bordeaux

Thierry Henry kian dekat latih Girondins Bordeaux.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 23 Agustus 2018
Thierry Henry Semakin Dekat Latih Girondins Bordeaux
Thierry Henry kian dekat latih Girondins Bordeaux (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Reuni alumni juara dunia 1998 dengan timnas Prancis berpotensi terjadi di Ligue 1, Prancis musim ini. Patrick Vieira sudah memulainya terlebih dahulu dengan meninggalkan New York City FC dan melatih klubnya Mario Balotelli, OGC Nice.

Kini, Thierry Henry berpotensi menyusul kompatriotnya itu ke Ligue 1 dan semakin dekat melatih Girondins Bordeaux. Sebagaimana dilansir AS dan Guardian (22/8), pembicaraan tengah berlangsung antara Henry dengan Bordeaux yang memang tengah mencari pelatih baru pasca memecat Gus Poyet.

Bordeaux memecat Poyet setelah pelatih berusia 50 tahun menyebut jajaran direksi memalukan, karena menjual Gaetan Laborde ke Montpellier tanpa sepengetahuannya. Selain Henry, Bordeaux juga menjadikan Remi Garde dan Laurent Blanc sebagai kandidat pelatih kepala. Keduanya lebih berpengalaman ketimbang Henry.

Akan tapi, minim pengalaman juga tak bisa dijadikan barometer untuk menilai suatu pelatih dan menilainya gagal. Henry bisa melihat kesuksesan kompatriot lainnya, Zinedine Zidane, yang sudah sangat sukses melatih Real Madrid dalam kurun waktu dua tahun terakhir ini. Zidane, sama seperti Henry, merupakan sosok yang karismatik karena kesuksesan mereka di masa lalu sebagai seorang pemain.

Henry juga memiliki sedikit pengalaman melatih setelah menjadi asisten pelatih Roberto Martinez di timnas Belgia. Keberadaannya bisa dilihat terlihat di area teknis Belgia ketika Setan Merah bermain di Piala Dunia 2018. Mantan pelatih Henry di Arsenal, Arsene Wenger, juga mengonfirmasi keinginan anak asuhnya melatih Bordeaux.

Jika Bordeaux benar meresmikan Henry sebagai pelatih anyar mereka, maka Henry untuk kali pertama akan melatih klub profesionalnya sendiri. Seiring peralihan kepemilikan Bordeaux yang akan menjual saham besar ke M6 Group, maka Henry akan diresmikan oleh pemilik baru klub yang pernah menjuarai Ligue 1 sebanyak enam kali – terakhir di tahun 2009 di era Blanc.

Breaking News Girondins Bordeaux Thierry Henry Patrick Vieira Ligue 1
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Indonesia
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Layvin Kurzawa akhirnya menjalani latihan perdananya bersama tim anyarnya Persib Bandung. Sesi latihan digelar di lapangan pendamping Stadion GBLA, Rabu (28/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Layvin Kurzawa belum bisa bergabung karena belum mendapatkan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Spanyol
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Real Madrid mulai pasang kuda-kuda menghadapi situasi pelik di kursi pelatih. Nama Unai Emery mencuat sebagai kandidat kuat. Ada apa di balik layar Bernabeu?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Liga Indonesia
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Inggris
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Mason Greenwood menemukan kembali performa terbaiknya setelah berpisah dari Manchester United. Bersinar di klub barunya, sang striker berpotensi membuat Setan Merah menyesal.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Italia
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Juventus mendapat sinyal positif dalam perburuan Randal Kolo Muani. Penyerang PSG itu dikabarkan tertarik ke Turin meski proses transfer diprediksi penuh rintangan.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Bagikan