Thibaut Courtois Merasa Dimusuhi Pers Spanyol
BolaSkor.com - Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, mengungkapkan unek-unek selama berada di Spanyol. Courtois merasa awak media di negeri tersebut tidak menyukainya.
Thibaut Courtois bergabung dengan Real Madrid dari Chelsea pada bursa transfer musim panas 2018. Saat itu, Courtois dibeli dengan harga 35 juta euro.
Akan tetapi, Thibaut Courtois tidak langsung menunjukkan penampilan impresif. Kiper asal Belgia tersebut justru bermain inkonsisten bersama Real Madrid.
Hasil, mulai banyak mosi tidak percaya terhadap kemampuan Thibaut Courtois. Bahkan, tidak sedikit yang terang-terangan mengkritik kiper berusia 26 tahun tersebut.
Baca Juga:
Gareth Bale Tidak Pernah Punya Masalah dengan Cristiano Ronaldo
5 Pemain yang Batal Gabung Barcelona dan Mendarat di Real Madrid
Alhasil, Thibaut Courtois pun merasa jengah dengan segala kritikan tidak berdasar tersebut. Namun, Courtois mengaku ingin menunjukkan kemampuan di atas lapangan.
"Menurut saya, saya adalah satu di antara kiper terbaik di dunia saat ini. Meski begitu, saya merasa pers di Spanyol ingin membunuh saya," kata Thibaut Courtois.
"Namun, saya merasa sangat kuat saat ini. Saya merasa tenang karena saya berlatih dengan baik. Saya juga merasa bermain cukup baik," Thibaut Courtois melanjutkan.
Posisi Thibaut Courtois di Real Madrid memang tengah berada dalam ancaman. Dalam debut Zinedine Zidane setelah kembali menangani Los Blancos, Keylor Navas bermain di skuat utama.
Media-media di Spanyol menyebutkan, Real Madrid siap melego Thibaut Courtois. Los Merengues ingin menjadikan Courtois alat jual untuk merekrut David De Gea dari Manchester United.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Pelatih Legendaris Italia Akui Inter Lebih Kuat daripada Milan
Kisah Sedih Raheem Sterling
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee