Liga 1

The Jakmania Minta Persija Gerak Cepat Putuskan Pengganti Thomas Doll

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 19 Juni 2024
The Jakmania Minta Persija Gerak Cepat Putuskan Pengganti Thomas Doll
Ketua Umum The Jakmania, Diky Soemarno. (Media Persija)

BolaSkor.com - Ketua Umum The Jakmania, Diky Soemarno, berharap Persija Jakarta segera mengumumkan pelatih baru. Hal ini menjadi penting karena berkaitan dengan persiapan Macan Kemayoran menghadapi Liga 1 2024/2025 yang rencananya akan dimulai 2 Agustus mendatang.

Seperti diketahui, Persija menyudahi kerja sama dengan pelatih asal Jerman, Thomas Doll. Doll menukangi Persija selama dua musim, yakni di Liga 1 2022/2023 dan 2023/2024.

Saat ini kursi pelatih Persija masih kosong. Manajemen Persija belum mengumumkan siapa yang akan menahkodai Macan Kemayoran musim depan.

"Saya berharap segera diumumin pelatih baru. Segera latihan," kata Diky kepada BolaSkor, Rabu (19/6).

Baca Juga:

Persija Sedang Bangun Tim untuk Musim Depan, Renan Alves Jadi Rekrutan Pertama?

Tanggapi Perpisahan Thomas Doll dengan Persija, Ryo Matsumura: Seperti Biasa, Tidak Ada Penjelasan

Persija Jakarta Segera Umumkan Pelatih Baru Pengganti Thomas Doll

Diky berharap manajemen Persija bisa secepatnya mengambil keputusan. Sebab, hal itu akan membuat Persija bisa melakukan persiapan dengan baik untuk menghadapi musim depan.

"Harapannya ya harus segera memutuskan biar enggak terlambat," ujar Diky.

Diky lantas mempertanyakan apakah sulit bagi Persija dalam menentukan pelatih untuk musim depan. Diky mengatakan dirinya cukup sering bertanya tentang hal tersebut kepada manajemen dan selalu mendapatkan jawaban yang sama.

"Emang sesusah itu memilih pelatih? Hampir setiap hari saya bertanya ke manajemen dan jawabannya adalah sedang mempersiapkan semuanya, sedang dalam proses," tutur Diky.

Sejauh ini ada tiga pelatih yang dikaitkan dengan Persija. Mereka adalah Sergio Farias (Brasil), Park Hang-seo (Korea Selatan), dan John Carver (Inggris).

Persija jakarta The jakmania Thomas Doll Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.700

Berita Terkait

Inggris
Matthijs De Ligt Respons Tawaran Manchester United
Apakah Matthijs de Ligt mau pindah ke Manchester United?
Johan Kristiandi - Senin, 01 Juli 2024
Matthijs De Ligt Respons Tawaran Manchester United
Piala Eropa
Euro 2024: Miskin Gol, Didier Deschamps Minta Prancis Lebih Agresif dan Efisien
Didier Deschamps meminta pasukannya untuk lebih tajam dan efisien.
Yusuf Abdillah - Senin, 01 Juli 2024
Euro 2024: Miskin Gol, Didier Deschamps Minta Prancis Lebih Agresif dan Efisien
Liga Dunia
Copa America 2024: Uruguay Telat Masuk Lapangan, Marcelo Bielsa Kena Sanksi
CONMEBOL juga menjatuhkan denda kepada Federasi Sepak Bola Uruguay.
Yusuf Abdillah - Senin, 01 Juli 2024
Copa America 2024: Uruguay Telat Masuk Lapangan, Marcelo Bielsa Kena Sanksi
Liga Indonesia
Cetak Gol Debut, Mohammed Rashid Takjub Dukungan Bonek
Mohammed Rashid baru saja diperkenalkan menjadi pemain anyar Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Senin, 01 Juli 2024
Cetak Gol Debut, Mohammed Rashid Takjub Dukungan Bonek
Analisis
Lepaskan 35 Tembakan, Gambaran Spanyol yang Lebih Agresif di Era Luis de la Fuente
Spanyol sekali lagi menunjukkan penampilan yang meyakinkan di Euro 2024.
Yusuf Abdillah - Senin, 01 Juli 2024
Lepaskan 35 Tembakan, Gambaran Spanyol yang Lebih Agresif di Era Luis de la Fuente
Liga Indonesia
Pelatih Anyar Persija Diberi Kebebasan Memilih Pemain Baru
Carlos Pena diberi kebebasan memilih pemain baru, namun, skuad Persija tidak akan banyak berubah.
Rizqi Ariandi - Senin, 01 Juli 2024
Pelatih Anyar Persija Diberi Kebebasan Memilih Pemain Baru
Liga Indonesia
Tunjuk Carlos Pena Gantikan Thomas Doll, Bos Persija Terinspirasi Kesuksesan Teco
Teco membawa Persija menjadi juara Liga 1 musim 2018.
Rizqi Ariandi - Senin, 01 Juli 2024
Tunjuk Carlos Pena Gantikan Thomas Doll, Bos Persija Terinspirasi Kesuksesan Teco
MotoGP
Marquez Dijatuhi Hukuman Penalti, Makin Tertinggal dari Jorge Martin
Marc Marquez dijatuhi hukuman penalti, buntut MotoGP Belanda.
Tengku Sufiyanto - Senin, 01 Juli 2024
Marquez Dijatuhi Hukuman Penalti, Makin Tertinggal dari Jorge Martin
Basket
Hasil IBL 2024: Prawira Bandung, Bima Perkasa, dan Pelita Jaya Raih Hasil Manis
Pekan ke-18 IBL 2024 telah berakhir.
Tengku Sufiyanto - Senin, 01 Juli 2024
Hasil IBL 2024: Prawira Bandung, Bima Perkasa, dan Pelita Jaya Raih Hasil Manis
Timnas
Timnas U-16 Bersyukur Jumpa Australia, Baker Jadi Sumber Informasi Nova Arianto
Timnas Indonesia U-16 menghadapi Australia, pada semifinal Piala AFF U-16 2024, Senin (1/7) malam.
Tengku Sufiyanto - Senin, 01 Juli 2024
Timnas U-16 Bersyukur Jumpa Australia, Baker Jadi Sumber Informasi Nova Arianto
Bagikan