Premier League
Terungkap, Sebelum Beli, Manchester United Sudah Tahu Metatarsal Leny Yoro Bermasalah
                
BolaSkor.com - Manchester United mengeluarkan dana sebesar 52 juta poundsterlin untuk mendapatkan Leny Yoro dari Lille. Namun, saat ini bek tengah berusia 18 tahun itu harus absen selama tiga bulan karena cedera metatarsal. United disebut sudah mengetahui masalah pada tulang matatarsal Yoro sebelum resmi merekrutnya.
Bek muda Prancis itu mengalami cedera pada tulang metatarsal saat pertandingan pramusim melawan Arsenal. Cedera yang memaksa Yoro naik ke meja bedah dan menepi selama tiga bulan setelah menjalani operasi.
Menurut The Athletic, United telah mengetahui tentang masalah metatarsal Yoro selama pemeriksaan kesehatan terhadap pemain Prancis itu sebelum transfer selesai. Namun Setan Merah sangat ingin melanjutkan perekrutan Yoro karena posisinya sebagai salah satu prospek terpanas di Eropa.
Baca Juga:
Manchester United Ungkap Kabar Baik soal Leny Yoro
Benarkah PSG Mundur dalam Perburuan karena Tahu Leny Yoro Rawan Cedera?
Dua Pemain Menyusul Leny Yoro dan Rasmus Hojlund Masuk Daftar Cedera Manchester United
Man United juga ingin secepatnya menyelesaikan transfer Yoro karena mereka yakin Real Madrid bisa mengalahkan mereka. Los Blancos telah menjadi salah satu klub yang tertarik dengan jasa pemain Prancis itu tetapi menawarkan Lille harga yang jauh lebih rendah.
Selain Madrid, klub raksasa lain yang mengincar Yoro adalah Paris Saint-Germain (PSG). Namun, PSG sudah mundur lebih dulu. Kabarnya, pihak PSG juga sudah mengetahui kondisi kesehatan Yoro dan memutuskan tidak melanjutkan perburuan mereka.
Beruntung bagi Erik ten Hag, United juga telah berhasil mendapatkan Matthijs de Ligt dari Bayern Munchen. Pemain asal Belanda itu akan tersedia untuk bersaing mendapatkan tempat sebagai starter.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.486
Berita Terkait
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya
                      FIFA Uji Coba 'Kartu VAR' di Piala Dunia U-17 2025
                      Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Liverpool vs Real Madrid
                      Jadwal Siaran Langsung dan Cara Menonton Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17 di Piala Dunia U-17 2025, Selasa 4 November 2025
                      Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel PSG vs Bayern Munchen
                      Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
                      Reuni di Anfield, Xabi Alonso Percaya Florian Wirtz Bakal Tunjukkan Kualitas
                      Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Slavia Praha vs Arsenal
                      Capital Market Run 2025, Sinergi Sehat Fisik dan Finansial dari Pasar Modal Indonesia
                      Prediksi dan Statistik Juventus vs Sporting CP: Menanti Tuah Luciano Spalletti di Panggung Eropa