Terungkap, Liverpool Sempat Ajukan Penawaran untuk Wonderkid Real Madrid

Elano Blumer, eks pelatih Santos, mengutarakan hasrat Liverpool untuk merekrut Rodrygo Goes sebelum gabung Real Madrid.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 08 November 2019
Terungkap, Liverpool Sempat Ajukan Penawaran untuk Wonderkid Real Madrid
Rodrygo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Wonderkid Real Madrid, Rodrygo Goes, tengah menyita perhatian setelah aksi hebatnya di tengah pekan ini pada ajang Liga Champions. Uniknya sebelum bergabung dengan Los Blancos - julukan Madrid - Rodrygo sempat ditaksir oleh Liverpool.

Rodrygo, 18 tahun, mencuri perhatian melalui hat-trick golnya ke gawang Galatasaray di lanjutan laga grup Liga Champions, Kamis (07/11) dini hari WIB. Real Madrid menang 6-0 di Santiago Bernabeu melalui trigol Rodrygo, dua gol Karim Benzema, dan Sergio Ramos.

Tiga gol itu mencatatkan rekor baru untuk Rodrygo yang menyamai Kylian Mbappe dan Raul Gonzalez. Rekor untuk pencetak tiga gol termuda kedua di Liga Champions setelah Raul, plus termuda yang mencetak tiga gol di satu laga dengan kaki kiri, kanan, dan tandukan kepala.

Produk akademi Santos memperlihatkan modal untuk menjadi bintang masa depan. Real Madrid telah mengamankan aset berharga. Namun menurut pengakuan Elano Blumer, eks pelatih Santos, Rodrygo pernah ditaksir oleh Liverpool.

Baca Juga:

Wonderkid Real Madrid Samai Rekor Kylian Mbappe dan Raul Gonzalez

7 Pemain Muda U-20 yang Mencuri Perhatian di Musim 2019-20

Rodrygo dan Vinicius Tampil Bagus, Peringatan untuk Eden Hazard?

Rodrygo

The Reds - julukan Liverpool - mengajukan proposal kepada Santos untuk merekrutnya, namun Elano menilai tawaran yang diberikan klub asal Merseyside itu terlalu rendah hingga Madrid datang dan merekrut pemain kelahiran Osasco, 9 Januari 2001 itu.

"(Sempat) Ada tawaran menarik yang menarik dari Liverpool untuk pemain (Rodrygo) ketika dia terlibat di kategori muda. Mereka tertarik mengamankan servisnya, tapi kala itu tawarannya terlalu rendah," tutur Elano kepada ESPN.

"Setelahnya ada tawaran dari Real Madrid dan setelah saya berbicara dengan klub, saya memberitahu mereka bahwa sang anak layak untuk diberikan kesempatan."

Elano, eks pemain Manchester City yang kini melatih Inter de Limeira, sudah melihat talenta Rodrygo sejak ia masih bermain di akademi atau tim muda Santos.

"Bahkan ketika dia masih lebih muda lagi, orang bisa melihat talenta hebatnya. Dia punya banyak trik dan memperlihatkan pergerakan hebat, hanya masalah waktu sebelum dia menembus tim utama Santos," tambah Elano.

Rodrygo menanggung harapan tinggi dari Madridista - sebutan untuk fans Madrid - untuk menutupi hasrat mereka melihat Neymar berseragam Madrid. Pada usia yang belum genap berumur 20 tahun, karier Rodrygo masih sangat panjang.

"Harapan untuk Rodrygo sangat tinggi dari awal, meski pun dia masih memiliki banyak hal untuk dipelajari," pungkas Elano.

Breaking News Rodrygo Real Madrid Liverpool
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.731

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Hasil hari pertama pekan empat fase liga Liga Champions pada Rabu (05/11) dari klub seperti Liverpool, Real Madrid, Paris Saint-Germain (PSG), Arsenal, dan Juventus.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Pada laga berikutnya Timnas Indonesia U-17 akan bertemu Brasil yang menang 7-0 atas Honduras.
Rizqi Ariandi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Ragam
5 Penyerang Termahal Dunia pada 2025
Berdasarkan Transfermarkt, berikut lima penyerang termahal dunia saat ini pada 2025.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
5 Penyerang Termahal Dunia pada 2025
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield, Rabu 5 November 2025
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield, Rabu 5 November 2025
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions 2025-2026 di Parc des Princes.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Timnas
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Laga Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17 tidak ditayangkan televisi nasional.
Rizqi Ariandi - Selasa, 04 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kepulangan Trent Alexander-Arnold ke Anfield sebagai pemain Real Madrid diwarnai perusakan mural ikoniknya. Sentimen pengkhianat dan tulisan 'Adios El Rata' menghiasi Sybil Street jelang laga UCL.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Italia
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Kontrak baru Mike Maignan di AC Milan belum juga menemui kata sepakat. Meski tampil gemilang lawan AS Roma, sang kiper justru dikabarkan enggan bertahan di San Siro!
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Liga Champions
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Liverpool vs Real Madrid: Laga Champions penentu karier Arne Slot. Simak update eksklusif dari Fabrizio Romano soal posisi Slot di Anfield.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Arsenal menjalani laga tandang ke markas Slavia Praha pada lanjutan Liga Champions 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Bagikan