Terobosan SD Huesca: Mengubah Ban Kapten Jadi Aset Digital

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 09 Desember 2022
Terobosan SD Huesca: Mengubah Ban Kapten Jadi Aset Digital
Ban kapten SD Huesca (LaLiga)

BolaSkor.com - Selama tiga musim terakhir, SD Huesca telah memberikan penghormatan kepada klub-klub yang mereka datangi melalui ban kapten khusus mereka. Ban kapten adalah salah satu elemen paling simbolis dari tim sepak bola mana pun dan dapat digunakan untuk mempromosikan pesan terkait nilai-nilai olahraga.

Dalam hal ini, SD Huesca membuat desain ban kapten yang dipersonalisasi untuk setiap pertandingan tandang, menggabungkan elemen klub dan kota yang mereka kunjungi, sehingga menonjolkan budaya dan identitas setiap lawan.

Diego Pesque, Direktur Pemasaran dan Komunikasi SD Huesca, menjelaskan inisiatif ini dalam perspektif budaya: “Sepak bola memberikan kita kesempatan untuk mengetahui tempat, sejarah dan tradisi baru. Kami ingin membangun jembatan sportivitas antara klub, kota, dan penggemar melalui ban kapten kami, dan kami selalu melakukannya dengan penuh rasa hormat.”

Berkat inisiatif ini, SD Huesca memperoleh perhatian yang besar bahkan hingga luar Spanyol. “Pertandingan yang kami mainkan melawan FC Barcelona adalah salah satu yang memberikan dorongan signifikan untuk kampanye ini,” kenang Pesque.

Baca Juga:

Ketagihan dengan Pemain Muda Brasil, Madrid Semakin Dekat Datangkan Endrick

PSG Selangkah Lebih Dekat untuk Dapatkan Endrick

Real Madrid Dapat Angin Segar dalam Perburuan Endrick

Sehingga publikasi internasional seperti L'Équipe menaruh minat pada inisiatif tersebut, dan menerbitkan artikel yang menyebarkan kisah klub ke berbagai belahan dunia.

Kesuksesan kampanye itu menginspirasi SD Huesca untuk melanjutkan promosi di tingkat internasional: “Kami didorong untuk mengirimkan kampanye ke Football Business Awards, tempat kami menjadi finalis,” tambah Pesque.

Setelah tiga musim inisiatif tersebut berjalan, untuk musim 2022/2023, SD Huesca ingin memberikan kejutan dan melangkah lebih jauh. Dengan bantuan ‘Huesca La Magia’, promotor pariwisata di Provinsi Huesca, SD Hueca memutuskan untuk memilih salah satu karakteristik provinsi Huesca yang selaras dengan elemen dari setiap kota yang dikunjunginya di Segunda Division musim ini.

Pesque memberikan contoh: “Jadi, ketika kami mengunjungi Granada CF, ban kapten kami akan mewakili Gunung Aneto di Huesca dan Gunung Mulhacén di Granada, karena ini adalah dua puncak tertinggi di Semenanjung Iberia dan yang tertinggi kedua dan ketiga setelah Gunung Teide, di Spanyol.”

Dari sisi bisnis, SD Huesca juga memanfaatkan ban kapten menjadi aset digital bersponsor. Kini, 'Huesca La Magia' mensponsori penayangan desain masing-masing ban kapten di media sosial, dengan mengunggah posting-an tiga hari sebelum setiap pertandingan untuk menjelaskan karakteristik dari setiap desain serta semua proses pengerjaannya. “Konten ini kini memiliki engagement dan menghasilkan percakapan terbanyak di media sosial kami,” kata Pesque.

Karena konten diunggah secara berulang, kampanye ini pun menjadi sangat berharga baik bagi klub maupun sponsor. Dengan menggunakan Blinkfire Analytics, yaitu penyedia jasa intelijen, klub mengaitkan nilai ekonomi dengan konten agar dapat memonetisasinya.

Ini menjadi pertama kalinya SD Huesca menjual kontennya sendiri di media sosial, yang merupakan cara baru untuk menghasilkan dan meningkatkan pendapatannya dan pada saat bersamaan 'Huesca La Magia' mencapai tujuannya untuk mempromosikan berbagai elemen dari Provinsi.

“Bekerja dengan Blinkfire sangat bermanfaat bagi kami karena kami dapat mengontrol visibilitas sponsor kami dan kami dapat memantau dampak aktivitas media sosial kami untuk mendeteksi peluang baru untuk menjual konten,” tutup Direktur Pemasaran dan Komunikasi SD Huesca.

SD Huesca Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.580

Bagikan