Termasuk Persija Jakarta dan Rans Cilegon, Empat Klub Liga 1 Bakal Jajal Ronaldinho
BolaSkor.com - Sebuah gebrakan besar dilakukan tim promosi Liga 1 musim depan, RANS Cilegon FC. Klub milik Raffi Ahmad itu bakal mendatangkan bintang sepak bola dunia, Ronaldinho, pada Juni 2022.
Ronaldinho diundang RANS Cilegon FC untuk mengikuti turnamen eksibisi yang rencananya bakal turut diramaikan oleh Persija Jakarta, Arema FC, dan Persis Solo. Nantinya Ronaldinho bakal diberi kesempatan bermain untuk empat tim tersebut.
"Ronaldinho 99,99 persen akan datang akhir Juni nanti. Ada dua kota yang akan didatangi, yaitu Jakarta dan Bali. Soal nanti di stadion mana, akan kami diskusikan dengan Menpora dan Ketua Umum PSSI," kata Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad, di Prestige Image Motorcars, Jakarta, Selasa (29/3).
"Kenapa Juni, karena Liga 1 Insyaallah (dimulai) Juli. Jadi ini pembukaan (menuju) endemi. Mudah-mudahan ini awal suporter bisa datang ke stadion dengan event Ronaldinho ini," tambahnya.
Baca Juga:
Persib Hadapi Barito Putera Sore Hari, Waktu Ideal bagi Robert Alberts
PSS Belum Aman dari Degradasi, Persija Pasang Status Waspada
Raffi berharap kedatangan Ronaldinho bisa membangkitkan gairah sepak bola Indonesia yang sempat terhenti selama lebih dari satu tahun akibat pandemi COVID-19.
"Ini arahan dari Menpora dan Ketum PSSI. Ini sepak bola Indonesia sudah semakin maju. Diharapkan selain meramaikan, ada juga charity. Kalau ada sponsor, mudah-mudahan dia bisa dikontrak 3-6 bulan, karena mahal bayarnya," ujar suami Nagita Slavina tersebut.
Rizqi Ariandi
7.682
Berita Terkait
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama