Termasuk Liverpool, Ada Dua Tim di Lima Liga Top Eropa yang Menjaga Rekor 100 Persen

Liverpool, RB Leipzig, dan Atletico Madrid, menjaga rekor 100 persen di awal musim 2019-20.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 05 September 2019
Termasuk Liverpool, Ada Dua Tim di Lima Liga Top Eropa yang Menjaga Rekor 100 Persen
Liverpool (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lima liga top Eropa tengah memasuki fase jeda internasional dan akan berhenti untuk sementara waktu hingga tengah pekan depan. Meski baru memasuki persaingan awal musim 2019-20, sudah ada tiga tim yang mampu menjaga rekor 100 persen, salah satunya adalah Liverpool. Rekor ini dicatatkan dalam hitungan tiga laga atau lebih, jadi Serie A, yang baru memainkan dua laga, tidak masuk ke dalamnya.

Diawali dari Liverpool. The Reds asuhan Jurgen Klopp menyapu bersih empat laga Premier League dengan kemenangan melawan Norwich City (4-1), Southampton (2-1), Arsenal (3-1), dan Burnley (3-0). Total, Liverpool mencetak 12 gol dan kebobolan tiga gol.

Raihan 12 poin menempatkan Liverpool di puncak klasemen dan menjadikan mereka sebagai kandidat juara Premier League, bersaing dengan Manchester City yang saat ini ada di peringkat dua klasemen dengan raihan 10 poin.

Beralih ke Spanyol, ada Atletico Madrid yang menyapu bersih tiga kemenangan di tiga laga awal LaLiga melawan Getafe (1-0), Leganes (1-0), dan Eibar (3-2). Dari ketiga laga itu Atletico arahan Diego Simeone mencetak lima gol dan kebobolan dua gol.

Baca Juga:

Bukan Man City Apalagi PSG, Ini Pemilik Klub Terkaya di Dunia

Profil dan Rangkuman Transfer Lengkap LaLiga 2019-2020

Burnley 0-3 Liverpool: The Reds Jaga Kesempurnaan

Atletico Madrid

Atletico berada di puncak klasemen LaLiga dengan raihan sembilan poin dan berada di atas dua tim rival, Real Madrid (lima poin) dan Barcelona (empat poin). Sejauh ini, jor-joran belanja pemain Atletico membuahkan hasil untuk klub.

Joao Felix, Mario Hermoso, Renan Lodi, Marcos LLorente, Kieran Trippier, beradaptasi baik dengan Los Colchoneros dan bermain baik menggantikan pemain-pemain yang sudah hengkang seperti Diego Godin, Antoine Griezmann, Juanfran.

Satu tim lainnya adalah tim arahan Julian Nagelsmann, RB Leipzig. Di musim perdananya melatih Leipzig, yang musim lalu finis di urutan tiga Bundesliga, pelatih berusia 32 tahun membawa Leipzig meraih tiga kemenangan beruntun.

Timo Werner, striker RB Leipzig

Leipzig memenangi tiga laga itu melawan Union Berlin (4-0), Eintracht Frankfurt (2-1), dan Borussia Monchengladbach (3-1), Total, Leipzig mencetak sembilan gol dan kebobolan dua gol. Alhasil, Timo Werner dan kawan-kawan berada di puncak klasemen Bundesliga.

Leipzig berada di atas Bayern Munchen, Wolfsburg, dan Bayer Leverkusen yang sama-sama meraih tujuh poin. Menarik untuk dinanti, apakah Liverpool, Atletico, dan Leipzig mampu menjaga rekor 100 persen mereka pasca jeda internasional.

Breaking News Liverpool RB Leipzig Atletico Madrid Eropa
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.737

Berita Terkait

Spanyol
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Hansi Flick disebut ingin pergi dari Barcelona pada akhir musim. Kabarnya, ia sudah lelah dan kecewa dengan sikap pemain serta campur tangan manajemen.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Ragam
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
AC Milan berkali-kali kehilangan pemain bintang secara gratis. Mulai dari Pirlo hingga Donnarumma, ini daftar keputusan transfer yang paling disesali fans.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
Lainnya
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Kontingen Merah Putih akan bersaing dalam ajang ISG 2025 yang diselenggarakan di Riyadh, Arab Saudi, pada 7-21 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Inggris
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Manchester United disebut siap melepas Jadon Sancho tanpa biaya transfer! Keputusan mengejutkan ini bikin fans terbelalak. Simak detail alasannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Liga Indonesia
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Persib Bandung menghadapi Selangor FC, pada laga lanjutan Grup G AFC Champions League Two 2025/2026 di Stadion Petaling Jaya, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11).
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Liga Champions
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester City vs Borussia Dortmund
Prediksi superkomputer Opta untuk duel Manchester City vs Borussia Dortmund di Liga Champions bikin kaget! Siapa yang lebih unggul? Cek angka peluangnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester City vs Borussia Dortmund
Jadwal
Link Streaming Borneo FC vs Dewa United Banten FC 5 November 2025, Live Sebentar Lagi
Banten Warriors menghadapi tuan rumah Borneo FC Samarinda di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (5/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Link Streaming Borneo FC vs Dewa United Banten FC 5 November 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Kamis 6 November 2025
Inter Milan siap lanjutkan tren positif di Liga Champions saat menjamu Kairat Almaty. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi skuad di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Kamis 6 November 2025
Jadwal
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Duel panas Club Brugge vs Barcelona di Liga Champions akan tersaji dini hari nanti. Cek link streaming dan jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Bagikan