Terkait Kasus Saddil Ramdani, Kapten Bhayangkara FC: Masalahnya Akan Selesai
BolaSkor.com - Penyerang sayap Bhayangkara FC, Saddil Ramdani, kini sedang terbelit masalah hukum di tempat tinggalnya. Ia diduga melakukan penganiayaan dan sudah ditetapkan sebagai tersangka pada kasus tersebut.
Saddil telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Kendari, Sulawesi Tenggara. Status tersebut disematkan kepadanya setelah diduga melakukan penganiayaan terhadap Irwan di Jalan Chairil Anwar, Kelurahan Wuawua, Kecamatan Wuawua, Kendari, Jumat (27/3) malam WITA.
Mantan pemain Persela Lamongan itu pun terancam hukuman tujuh tahun penjara. Hal itu mengacu pasal 351 ayat 1 dan 170 KUHP.
Baca Juga:
Saddil Ramdani Ditetapkan Jadi Tersangka, Ini Respons Indra Sjafri
Kejadian yang menimpa Saddil memang menyita perhatian insan sepak bola. Salah satu yang memberi tanggapan terkait dengan kasus yang diterima oleh Saddil ini ialah kapten tim Bhayangkara FC, Indra Kahfi Adriyasa.
Kakak kandung dari penjaga gawang Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa ini yakin persoalan yang diterima oleh Saddil akan segera selesai dan Saddil akan baik-baik saja.
"Dia (Saddil Ramdani) tidak apa-apa. Insya Allah masalahnya bisa cepat selesai," kata pemain yang berhasil membawa Bhayangkara FC juara pada tahun 2017 lalu itu kepada BolaSkor.com.
Sebagai informasi, ini merupakan kasus hukum kedua bagi Saddil. Sebelumnya, ia pernah terlibat kasus serupa. Tepatnya saat ia masih memperkuat Persela Lamongan pada 2018 lalu. Bahkan, sang pemain sempat ditahan, namun berujung damai setelah laporan terhadapnya dicabut.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Arema FC Tahan Imbang Persebaya di GBT
Persebaya vs Arema FC, Eduardo Perez Tepikan Isu Pemecatan jika Gagal Menang
Teken Kontrak Baru, Rizky Ridho Bertahan di Persija Jakarta hingga 2028
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Bojan Hodak Angkat Bicara soal Saddil Ramdani yang Marah karena Diganti
Hasil Super League 2025/2026: Yakob Sayuri Bawa Malut United Menang di Kandang Bhayangkara Presisi Lampung FC
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya dan Bhayangkara FC Raih 3 Poin di Kandang, Malut Menang Diwarnai Hattrick Ciro Alves
Hasil Super League 2025/2026: Persik Bungkam Malut United, Madura United vs Bhayangkara FC Berakhir Imbang
Ternyata Masih Ada Klub Super League 2025/2026 yang Website Resminya Error, Padahal di Regulasi Itu Syarat Wajib