MotoGP 2025
Terinspirasi Oleh Rossi dan Lorenzo, Jack Miller Akhirnya Terima Tawaran Yamaha
BolaSkor.com - Musim 2025 akan menjadi tahun yang cukup mendebarkan bagi Jack Miller. Rekan satu tim Brad Binder ini akan menghadapi tantangan yang berbeda dari biasanya.
Pasalnya pada musim depan, Miller tidak lagi menjalani balapan di bawah bendera KTM. Yamaha resmi merekrutnya untuk mengisi slot pembalap satelit dengan kontrak selama satu musim.
Saat disinggung mengenai perasaannya, Miller mengaku bangga. Dia senang dapat membela tim yang memiliki sejarah panjang dalam dunia balap motor.
Baca Juga:
Setelah Marquez, Kini Giliran Bastianini Tak Setuju Sirkuit Catalunya Jadi Pengganti MotoGP Valencia
Sebagai Bentuk Solidaritas atas Musibah Banjir Valencia, MotoGP Gelar Aksi Sosial
"Sangat luar biasa memiliki kesempatan bekerja bersama Yamaha. Merek yang luar biasa dan bersejarah. Mereka berupaya keras untuk mencoba dan meraih apa yang pernah mereka dapatkan beberapa tahun lalu," ucap Miller dikutip dari crash.net.
"Mencoba menolong mereka dan saya sangat ingin mengendarai motor mereka (Yamaha) sejak berkarir di MotoGP," tambahnya.
Miller pun mengungkapkan alasan kenapa dirinya mau menerima tawaran Yamaha. Pembalap asal Australia ini mengaku setuju bergabung karena terinspirasi Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
"Saya selalu mengikuti tim Tech3 atau Lorenzo dan Rossi ketika masih berada di tim itu. Saya berpikir sangat luar biasa bisa mengendarai motor Yamaha," terang Miller.
"Jadi saya benar-benar senang bisa mengendarai motor Yamaha M1. Kita lihat hal ini nanti," tutupnya.
Penulis: Bintang Rahmat
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat