Terima Telepon Tengah Malam, Alexis Sanchez Sudah Pamit dengan Skuat Arsenal
BolaSkor.com - Kepindahan Alexis Sanchez ke Manchester United tampaknya tinggal menungu waktu. Winger Arsenal itu dilaporkan telah berpamitan kepada rekan-rekan setimnya bahwa ia ingin pindah ke kota Manchester.
Seperti dilansir dari Daily Mirror mengklaim bahwa Arsene Wenger akan memasukkan nama Alexis Sanchez saat melawan Crystal Palace, Sabtu (20/1). Namun, pada pukul 11 malam pada hari Jumat waktu setempat, sang pemain dilaporkan menerima telepon soal kepastiannya ke Manchester United.
Kesepakatan kedua belah pihak pun akhirnya menunjukkan titik terang dan bisa dikonfirmasi dalam waktu dekat. Manchester United akan membayar 35 juta poundsterling dengan penambahan paket kesepakatan pemain Henrikh Mkhitaryan untuk bergabung ke Arsenal.
Arsene Wenger juga pernah mengatakan bahwa kesepakatan mengenai transfer Alexis Sanchez akan tuntas dalam waktu 24 jam pada hari Kamis lalu. Namun sejauh ini belum ada pengumuman resmi yang dibuat menjelang pertandingan Premier League akhir pekan ini.
Andityas Pradipta
239
Berita Terkait
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim Berikan Kabar Buruk untuk Kobbie Mainoo dan Joshua Zirkzee
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester United vs Everton
Link Streaming Manchester United vs Everton, Selasa 25 November 2025