Terang-terangan, Trent Alexander-Arnold Ingin Menangi Ballon d'Or

Trent Alexander-Arnold ingin meraih Ballon d'Or.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 26 Oktober 2024
Terang-terangan, Trent Alexander-Arnold Ingin Menangi Ballon d'Or
Trent Alexander-Arnold (Foto: Getty Images/90min)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pernyataan menarik datang dari full-back Liverpool, Trent Alexander-Arnold, mengenai Ballon d'Or. Terang-terangan, Alexander-Arnold mengakui ingin memenangkannya dan menjadi full-back pertama yang meraihnya.

Produk akademi Liverpool tidak masuk ke dalam daftar nominasi pemenang Ballon d'Or 2024, yang akan diumumkan pada Selasa (29/10) dini hari WIB.

Tidak ada pemain Liverpool yang masuk nominasi mengingat musim lalu bukan musim terbaik mereka, meski memenangi Piala Liga di musim terakhir Jurgen Klopp melatih. Namun, itu tidak menutup fakta keinginan Alexander-Arnold untuk memenanginya.

Motivasi Alexander-Arnold memenanginya adalah agar namanya terukir dalam sejarah sebagai full-back (bek kiri atau kanan) pertama yang meraihnya. Alexander-Arnold juga ingin diingat saat pensiun sebagai pemain yang mampu memenanginya.

Baca Juga:

Arne Slot Minta Liverpool Tingkatkan Performa di Laga Tandang

Arsenal Vs Liverpool: Dampak Instan Arne Slot Tak Mengejutkan Mikel Arteta

Arsenal Vs Liverpool: Mikel Arteta Menepis Krisis Cedera

Trent Alexander-Arnold (X TrentAA)

"Saya ingin menjadi bek sayap pertama yang mampu melakukannya. Saya yakin saya bisa. Seorang legenda sepak bola, seseorang yang mengubah permainan. Itu adalah pepatah utama yang saya miliki, 'Jangan mainkan sepak bola, (tapi) ubah sepak bola'," terang Alexander-Arnold kepada Sky Sports.

"Saya ingin warisan menjadi bek kanan terhebat yang pernah bermain sepak bola. Saya ingin meraih bintang dan saya yakin ke sanalah batas kemampuan saya bisa dicapai."

"Hanya setelah pagi hari setelah Anda pensiun, Anda dapat melihat ke cermin dan berkata, ‘Saya memberikan semua yang saya punya'."

"Tidak peduli berapa banyak trofi yang Anda menangkan, atau berapa banyak medali yang Anda dapatkan, yang penting adalah apa yang Anda berikan pada permainan ini dan apakah Anda mencapai potensi penuh Anda," urainya.

Full-back belum pernah memenangi Ballon d'or, tetapi tidak untuk posisi bek tengah yang pernah dimenangi Fabio Cannavaro dan Franz Beckenbauer.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Trent Alexander-Arnold Liverpool Ballon d'Or
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Arsenal imbang 0-0 melawan Arsenal di pekan 21 Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Pekan 21 Premier League akan berakhir dengan laga besar Arsenal vs Liverpool di Emirates Stadium. Berikut jadwal siaran langsung dan juga link live streaming.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Inggris
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta menyebutkan, bahwa timnya memiliki sesuatu yang harus dibuktikan saat melawan Liverpool.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Liverpool: Harapan The Reds Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Liverpool di Premier League Jumat 9 Januari 2026. The Gunners difavoritkan, peluang The Reds sangat kecil
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Liverpool: Harapan The Reds Sangat Tipis
Ragam
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Daftar 7 pemain yang pernah membela Arsenal dan Liverpool, kisah unik lintas rival Premier League, dari Jermaine Pennant hingga Raheem Sterling, lengkap dengan perjalanan karier mereka.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Bagikan