Tembok China yang Harus Dilalui Liverpool di Parc des Princes

Parc de Princes kuburan bagi tim-tim tamu.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 28 November 2018
Tembok China yang Harus Dilalui Liverpool di Parc des Princes
Fans Paris Saint-Germain di Parc des Princes (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Liverpool akan menyambangi Parc des Princes, markas Paris Saint-Germain (PSG), di lanjutan laga kelima grup C Liga Champions, Kamis (29/11) pukul 03.00 dini hari WIB. Kedua tim memiliki satu misi yang wajib dicapai: meraih kemenangan.

Hasil imbang tidak akan cukup bagi keduanya untuk mendapatkan tiket 16 besar Liga Champions. Situasi yang ideal bagi kedua tim adalah seperti ini: Liverpool menang dan Red Star Belgrade kalah atau imbang dari Napoli, PSG menang dan menjaga asa mendapatkan tiket ke fase gugur.

Menang sudah jadi harga mati bagi kedua tim di grup C yang persaingannya benar-benar ketat. Bayangkan saja, sampai laga kelima grup, belum ada satupun tim yang dipastikan lolos.

Napoli ada di puncak klasemen dengan perolehan enam poin, diikuti Liverpool (enam poin), PSG (lima poin), dan Red Star di peringkat empat (empat poin).

Pertandingan terakhir Liverpool terjadi di Anfield melawan Napoli. Di depan pendukungnya sendiri, Liverpool selalu jadi tim yang sulit ditaklukkan. Tapi, kunci untuk menentukan dua tim yang lolos ke-16 besar akan terjadi di laga kelima grup C.

Parc des Princes bukan tempat yang bersahabat bagi lawan-lawannya. Markas PSG itu memiliki rekor bagus di Liga Champions yang dapat menghalangi Liverpool untuk mewujudkan raihan tiga poin di sana.

Menilik statistik yang dikeluarkan BBC Sport, PSG tidak terkalahkan di 20 laga kandang terakhir di fase grup Liga Champions dengan catatan 15 kemenangan dan lima hasil imbang. Kekalahan terakhir terjadi pada 2004 dari CSKA Moscow (1-3).

Dalam tiga kali kesempatan mentas melawan Liverpool di seluruh kompetisi yang berlangsung di Parc des Princes, PSG selalu meraih kemenangan di tiga laga tersebut.

Ditambah catatan rekor tandang buruk Liverpool yang sudah dua kali kalah di fase grup musim ini – tiga jika dihitung dari musim lalu, maka wajar jika Liverpool dihadapkan pada tantangan untuk melalui ‘Tembok China’ di Paris.

Sudah menjadi tugas Jurgen Klopp untuk memotivasi anak-anak asuhnya untuk menciptakan keajaiban di Paris dan mengulang pencapaian musim lalu: menapaki final Liga Champions.

Breaking News Liverpool Paris Saint-Germain Parc des Princes Liga Champions
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Bagikan