Teken Kontrak Baru, Produk Akademi Chelsea Dibandingkan dengan David Beckham

Bek Chelsea, Reece James, dibandingkan dengan ikon sepak bola Inggris, David Beckham.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 17 Januari 2020
Teken Kontrak Baru, Produk Akademi Chelsea Dibandingkan dengan David Beckham
Reece James (@Chelsea)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Produk akademi Chelsea, Reece James, teken kontrak baru dengan The Blues - julukan Chelsea - yang mengikatnya hingga lima tahun ke depan (2025). Oleh fans dan media-media di Inggris, Reece James kerapkali dibandingkan dengan David Beckham.

James, 20 tahun, dibandingkan dengan ikon sepak bola Inggris dan legenda Manchester United itu dari kemampuannya melepaskan umpan silang akurat. Bahkan, James juga bisa mengambil tendangan bebas dari David Beckham yang juga pernah untuk Real Madrid itu.

Perbandingan itu tidak menganggu fokus James. Pemain kelahiran Redbridge 8 Desember 1999 itu mengaku masih harus menjaga konsistensi bermainnya selama bertahun-tahun. Namun, James tetap respek kepada David Beckham.

Baca Juga:

Kalah di Pengadilan, Chelsea Harus Bayar Rp1,5 Miliar kepada Antonio Conte

Chelsea Diminta Tak Ragu Rekrut Bek Brighton Meskipun Mahal

Frank Lampard Nilai Chelsea Terlalu Berisiko Jual Olivier Giroud

David Beckham

"David Beckham adalah legenda dan mungkin salah satu pemberi umpan silang terbaik yang pernah ada di sepak bola dunia," tutur Reece James di laman resmi Chelsea.

"Disebutkan dalam kalimat yang sama dengan umpan silangnya sangat baik bagi saya, tetapi dia melakukannya selama bertahun-tahun dan saya harus menghormati apa yang dia lakukan."

"Saya hanya melakukannya untuk beberapa pertandingan. Banyak orang mengatakannya, tetapi saya perlu mempertahankannya dan terus meningkatkan permainan."

"Jika ada tendangan bebas dan itu untuk saya, saya tidak akan melewatkannya. Ini adalah kemampuan yang sama, tidak terlalu banyak perbedaan," terang James.

Cedera engkel menganggu penampilan Reece James di awal musim ini. Namun perlahan, berkat kepercayaan Frank Lampard kepada pemain-pemain muda Chelsea, Reece James mulai diberi kesempatan tampil seperti Tammy Abraham, Mason Mount, dan Callum Hudson-Odoi.

Reece James

"Cedera pada awal musim itu sulit dan kemudian saya perlahan-lahan kembali pulih dan saya diberi kesempatan melawan Grimsby, mencetak gol pada debut saya sangat bagus, dan sejak saat itu saya tak melihat ke belakang (masa lalu) lagi," tambah James.

"Kami mulai berbicara tentang kontrak baru sekitar dua bulan lalu. Ketika saya mulai masuk tim dan bermain dari pekan ke pekan berikutnya, semuanya telah membaik."

"Saya telah berada di sini hampir sepanjang hidup saya dan saya akan senang menghabiskan sisa karier saya di sini. Ini adalah klub yang telah saya dukung sepanjang masa dan saya telah berkomitmen untuk jangka panjang."

"Jelas akan menjadi sulit ketika semua orang mendapatkan kesempatan (bermain) mereka dan Anda cedera, tetapi Anda hanya harus kembali dengan benar dan memanfaatkan waktu dan kemudian memastikan ketika Anda mendapatkan kesempatan Anda mengambilnya. Butuh sedikit lebih lama untuk kembali daripada yang saya harapkan, tetapi Anda hanya harus menerimanya bagaimana hal itu terjadi," urai James.

Performa hebat James menggeser posisi kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, ke sisi kiri. Musim James telah tampil 11 kali di Premier League, memberikan dua assists, empat kali di Liga Champions dengan catatan satu gol, dan dua laga di Piala Liga dengan catatan satu gol dan assist.

Breaking News Chelsea David Beckham Reece James
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.185

Berita Terkait

Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bagikan