Teken Kontrak Baru dengan Barcelona, Hansi Flick Diharapkan Bisa Persembahkan Lebih Banyak Trofi
BolaSkor.com - Hansi Flick telah memberikan pembuktian akan kualitasnya sebagai pelatih di musim perdana menangani Barcelona. Minim rekrutmen baru pada bursa transfer, dengan hanya mendatangkan Pau Victor dan Dani Olmo, tidak menjadi masalah bagi Flick.
Berkat kejeliannya meracik tim, memaksimalkan kualitas pemain yang tersedia, Flick membawa Barcelona meraih treble domestik di ajang Piala Super Spanyol, Copa del Rey, dan LaLiga. Lebih spesial lagi karena dalam perjalanannya, Barcelona empat kali beruntun mempermalukan Real Madrid di El Clasico.
Barcelona juga bermain menghibur penonton dan ofensif. Semua hal positif tersebut meyakinkan manajemen untuk memperpanjang kontraknya. Alhasil, Flick teken kontrak baru hingga 2027.
Baca Juga:
Ditanya soal Transfer Erling Haaland, Presiden Barcelona: Tidak Ada yang Tidak Mungkin
Musim Depan Bakal Sulit Menangi Trofi, Barcelona Harus Berevolusi
Hasil LaLiga: Barcelona Kalah, Real Madrid Menang di Ramon Sanchez Pizjuan
View this post on Instagram
“FC Barcelona dan Hansi Flick telah mencapai kesepakatan untuk perpanjangan kontraknya yang akan mengikatnya dengan klub hingga 30 Juni 2027," demikian pernyataan di laman resmi Barcelona.
“Pelatih asal Jerman itu telah menandatangani kontrak baru pada hari Rabu di kantor Klub di hadapan presiden FC Barcelona, Joan Laporta, wakil presiden pertama Rafa Yuste, dan direktur olahraga Klub, Anderson Luis de Souza “Deco”, dan lain-lain."
"Hansi Flick telah membuat penggemar Barca senang di musim pertamanya karena berbagai alasan: karena kepercayaan yang telah diberikannya kepada tim, karena comeback yang epik, dan karena trofi-trofi yang diraihnya."
"Kegembiraan yang dibawa pelatih asal Jerman itu ke klub pada tahun pertamanya bertugas telah membuat FC Barcelona kembali menjadi rival yang ditakuti di Eropa."
Harapan Joan Laporta
Arief Hadi
16.181
Berita Terkait
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Tinggalkan Al-Hilal, Full-Back Timnas Portugal Kembali ke Barcelona
Arti Penting Piala Super Spanyol bagi Barcelona
Pemecatan Ruben Amorim Buka Peluang Marcus Rashford Kembali ke Manchester United
Cetak Hat-trick untuk Real Madrid, Gonzalo Garcia Menyamai Rekor Ruud Van Nistelrooy