Tegas, Erik Ten Hag Berniat Cadangkan Cristiano Ronaldo di Premier League

Manchester United akan melakoni laga pembuka Premier League 2022-2023, pekan depan.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Minggu, 31 Juli 2022
Tegas, Erik Ten Hag Berniat Cadangkan Cristiano Ronaldo di Premier League
Cristiano Ronaldo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Cristiano Ronaldo memang sudah kembali bergabung ke skuat Manchester United. Namun CR7 terancam melewatkan laga pembuka Premier League 2022-2023.

Ronaldo berniat meninggalkan Manchester United pada musim panas ini demi terus bermain di Liga Champions. Sang agen, Jorge Mendes menawarkan sang megabintang ke sejumlah klub besar.

Namun keinginan Ronaldo meninggalkan Manchester United menemui hambatan. Tak ada klub besar yang serius menggunakan servisnya.

Baca Juga:

Ditaklukkan Atletico Madrid, Erik ten Hag Ungkap Satu Kekurangan Manchester United

Cristiano Ronaldo Dipastikan Bermain Lawan Rayo Vallecano

Mantan Penyerang Premier League Gabung Staf Kepelatihan Manchester United

Ronaldo pun akhirnya kembali mengikuti latihan pramusim Manchester United. Hal itu terjadi usai digelarnya pertemuan khusus untuk membahas masa depannya.

Ronaldo kemudian dilibatkan dalam laga uji coba kontra Rayo Vallecano di Old Trafford, Minggu (31/7). Manajer Manchester United, Erik ten Hag bahkan langsung memainkannya sebagai starter.

Keputusan ini bisa menjadi sinyal Ronaldo dalam kondisi siap tempur untuk bertanding. Peluang dirinya tampil pada laga pembuka Premier League 2022-2023 kembali terbuka.

Namun Ten Hag buru-buru meredam spekulasi tersebut. Ia tak berniat melibatkan Ronaldo saat menjamu Brighton & Hove Albion, pekan depan.

"Ronaldo jelas tidak pada level yang sama dengan para pemain di skuat kami saat ini karena dia melewatkan banyak pekan (latihan pramusim). Dia membutuhkan lebih banyak pertandingan dan latihan," kata Ten Hag dilansir dari United Review.

Persiapan Manchester United menuju laga pembuka Manchester United memang sudah berlangsung sejak lebih dari dua pekan silam. Pada periode itu Ten Hag tentu sudah mendapatkan bayangan tim utama yang akan dimainkan.

Melibatkan Ronaldo yang datang terlambat bisa mengganggu rencana Ten Hag. Meskipun kualitas mantan pemain Real Madrid itu tak perlu diragukan.

Namun peluang Ronaldo untuk bermain pada laga pembuka Premier League 2022-2023 belum benar-benar tertutup. Hal ini sangat tergantung dari tingkat kebugaran dan kejelasan masa depannya.

Cristiano Ronaldo Manchester United Erik ten Hag Premier League Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Jika Chelsea Tak Punya Prospek Juara Premier League, Cole Palmer Disarankan Pergi
Mantan bek Chelsea, Marcel Desailly, menyarankan agar Cole Palmer pergi jika The Blues tak punya prospek juara Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Jika Chelsea Tak Punya Prospek Juara Premier League, Cole Palmer Disarankan Pergi
Italia
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Luka Modric punya cerita lucu bersama striker AC Milan, datang ke rumah hanya pinjam meja pijat, keluarga heboh minta foto bareng
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Timnas
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, dikabarkan mau nonton langsung Persija vs Madura United. Pemain Persija akan lebih termotivasi jika ditonton Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Liga Indonesia
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Persija tidak bisa menurunkan tim terbaik menghadapi Madura United malam nanti. Pelatih Persija Mauricio Souza punya rencana mengantisipasi hal tersebut.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Liga Indonesia
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Persija belum pasti bisa memainkan Alaeddine dan Paulo Ricardo saat menghadapi Madura United malam nanti. Hanya Fajar Fathurrahman yang siap bermain.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Spanyol
Ada Sensor di Lengannya, Arda Guler Sempat Dikira Mengidap Diabetes
Arda Guler jadi sorotan usai tampil lawan AS Monaco, sensor di lengannya bikin heboh, isu diabetes mencuat, Real Madrid beri penjelasan.
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Ada Sensor di Lengannya, Arda Guler Sempat Dikira Mengidap Diabetes
E-sports
Jadwal Lower Bracket M7 Hari Ini, Jumat (23/1): Alter Ego vs Team Spirit
Jadwal lengkap lower bracket M7 hari ini, Alter Ego vs Team Spirit, jam tayang, link streaming, peluang AE bertahan, wakil Indonesia di ujung tanduk.
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Jadwal Lower Bracket M7 Hari Ini, Jumat (23/1): Alter Ego vs Team Spirit
Italia
Deretan Statistik AS Roma vs AC Milan: Tim Jarang Kebobolan vs Tim Tidak Pernah Kalah
AS Roma menantang AC Milan di Olimpico, statistik babak kedua dan pertahanan terbaik jadi sorotan, duel krusial Serie A.
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Deretan Statistik AS Roma vs AC Milan: Tim Jarang Kebobolan vs Tim Tidak Pernah Kalah
Lainnya
Tarung Lima Set Lawan JPE, Bandung bjb Tandamata Siap Tantang Gresik Phonska
Bandung bjb Tandamata akan melakoni laga penentuan menghadapi Gresik Phonska pada Minggu (25/1).
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Tarung Lima Set Lawan JPE, Bandung bjb Tandamata Siap Tantang Gresik Phonska
Spanyol
Real Madrid dan Carlo Ancelotti Tidak Akan Balikan
Carlo Ancelotti dikabarkan makin dekat perpanjang kontrak bersama Brasil, Real Madrid harus gigit jari, pencarian pelatih baru berlanjut.
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Real Madrid dan Carlo Ancelotti Tidak Akan Balikan
Bagikan