Tebus Poin Hilang, SFC Target Kalahkan Persija & Semen Padang

BolaSkorBolaSkor - Senin, 24 Februari 2014
Tebus Poin Hilang, SFC Target Kalahkan Persija & Semen Padang
Tebus Poin Hilang, SFC Target Kalahkan Persija & Semen Padang
Palembang - Sriwijaya FC (SFC) sudah kehilangan enam poin dari target awal yang diharapkan tim asal Sumatera Selatan ini. Satu poin hilang saat SFC gagal meraih poin di kandang Persib Bandung. Dua poin hilang saat SFC ditahan imbang Gresik United dan tiga poin hilang saat dikalahkan Arema Cronus.
Karena itulah untuk menebus enam poin yang hilang, Manajer SFC, Robert Heri menargetkan bisa meraih kemenangan di kandang Persija Jakarta (9/3) dan Semen Padang (13/3) pada lanjutan kompetisi ISL.
“Target awal kita adalah lolos ke babak delapan besar. Ini akan sulit terwujud jika kita terus kehilangan poin. Saat ini kita sudah kehilangan enam poin. Karena itu untuk menebusnya kita harap bisa mengalahkan Persija dan Semen Padang,” kata Robert Heri, Minggu (23/2) kepada BolaSkor.com.
Robert mengakui target enam poin di kandang lawan bukanlah hal yang mudah, apalagi sebelumnya Pelatih Kepala Subangkit hanya menargetkan bisa membawa pulang dua poin. Namun bukan berarti SFC tidak ada peluang untuk meraih kemenangan.
Nada optimis ini disampaikan Robert karena sebelumnya SFC bisa mengalahkan PBR di kandangnya sendiri, padahal PBR memiliki posisi klasemen yang lebih baik dari SFC serta calon dua lawan berikutnya Persija dan Semen Padang.
“Jika PBR saja yang posisinya saat ini lebih baik bisa kita kalahkan, mudah-mudahan Persija dan Semen Padang juga bisa kita kalahkan di kandangnya,” harap Robert.
Sementara itu Subangkit akan berusaha mewujudkan target yang dibebankan oleh manajemen. Meskipun sulit, Subangkit akan berusaha merealisasikannya.” Sebenarnya tidak kehilangan poin sudah cukup bagus, namun karena manajemen menargetkan kemenangan, kita akan berusaha mewujudkannya,” kata Subangkit.
Dirinya  menambahkan, setelah libur, anak asuhnya akan langsung menjalani latihan. Hasil latihan akan diuji saat melawan Perak FA Malaysia, Sabtu (1/3). Kelemahan-kelemahan saat menjamu Perak FA akan dievaluasi sebagai modal sebelum melawan Persija.
Oleh: Hensyi Fitriansyah (koresponden BolaSkor.com Palembang)
Isl Vendri mofu Sfc Facebook Yahoo Bolaskor.com Google Skor Prediksi Asri akbar Subangkit Lanchine Kone Persija Semen padang Indonesia super league Bing Sepak Bola Robert heri Sriwijaya fc Bola
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan