TC Timnas Indonesia Senior Digelar Usai Piala Menpora 2021
BolaSkor.com - PSSI memastikan pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia Senior digelar usai Piala Menpora 2021. TC ini sebagai persiapan Skuat Garuda Muda melakoni laga sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia akan melakoni laga sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Uni Emira Arab (UEA). UEA resmi ditunjuk Konfederasi Sepak Bola Asia, AFC, sebagai tuan rumah. Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 berpusat di berbagai negara tiap grupnya, lantaran pandemi COVID-19.
Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand lebih dulu pada 3 Juni. Setelah itu melawan Vietnam (7 Juni) dan UEA (11 Juni).
Baca Juga:
PSSI Bantah Kirim Surat Undangan ke Federasi Bolivia untuk Uji Coba
"Setelah ada perubahan jadwal untuk lanjutan Kualifikasi Piala Dunia di UEA Juni 2021, maka rencananya Timnas Indonesia akan TC kembali setelah Piala Menpora 2021," kata Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekejn) PSSI, Yunus Nusi.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sedang fokus menggelar turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Turnamen ini berlangsung dari 21 Maret sampai 25 April 2021 yang diikuti 17 klub Liga 1.
Turnamen ini digelar dengan protokol kesehatan ketat, dan sebagai tolak ukur pemberian izin kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2021 oleh Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
Tak hanya itu, Piala Menpora 2021 dijadikan wadah bagi manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mencari pemain untuk Skuat Garuda.
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta