Bursa Transfer

Tawaran Pertama untuk Dani Olmo Ditolak, Barcelona Fokus Kejar Nico Williams

RB Leipzig telah menolak tawaran dari Barcelona untuk mendapatkan Dani Olmo.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 27 Juli 2024
Tawaran Pertama untuk Dani Olmo Ditolak, Barcelona Fokus Kejar Nico Williams
Dani Olmo (Foto: x/FabrizioRomano)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - RB Leipzig telah menolak tawaran dari Barcelona untuk mendapatkan Dani Olmo. Barcelona gagal memenuhi permintaan Leipzig sebesar 60 juta euro.

Seusai Euro 2024, Olmo banyak dikaitkan dengan klub-klub besar Eropa macam Barcelona, Manchester City, Manchester United, dan Bayern Munchen.

Dilaporkan 90min, Barcelona telah mengajukan tawaran lisan untuk Olmo. Namun Sky Germany melaporkan bahwa tawaran tersebut telah ditolak oleh Leipzig.

Tawaran tersebut digambarkan jauh di bawah ekspektasi Leizpig. Media Spanyol menyatakan bahwa tawaran tersebut terdiri dari 40 juta euro ditambah potensi tambahan terkait kinerja 20 juta euro.

Baca Juga:

Klausul Pelepasan Hangus, Dani Olmo Masih Bisa Meninggalkan RB Leipzig

Untuk Dapatkan Dani Olmo Manchester City Siap Kucurkan 60 Juta Euro

Daripada Rodri, Real Madrid Lebih Mudah Rekrut Dani Olmo

Dani Olmo (x/SEFutbol)

Namun, 40 juta awal hanya akan diterima Januari 2025. Ini berarti Leizpig tidak akan menerima kompensasi selama enam bulan pertama sang pemain di Barcelona. Sedangkan biaya tambahan akan diterapkan dalam dua instalasi, 10 juta jika mereka memenangkan dua gelar LaLiga dan 10 juta lagi jika memenangkan dua Liga Champions.

Setelah penawaran ditolak, Barcelona kini memutuskan untuk fokus untuk mendapatkan Nico Williams.

“Barca memberikan prioritas penuh pada penandatanganan Nico Williams. Jadi Barca tidak akan membahas kesepakatan lain sampai mereka mendapatkan keputusan akhir dari Williams," kata pakar transfer Fabrizio Romano.

“Apakah pembicaraan tentang Dani Olmo tetap berlangsung? Ya, yang pasti mereka menyukai Dani Olmo."

“Mereka telah melakukan pertemuan dengan agen tetapi tidak akan menyelesaikan kesepakatan untuk Olmo sampai mereka mengetahui apa yang akan terjadi dengan Nico," Romano menambahkan.

Olmo sebelumnya menghabiskan waktu di akademi La Masia Barcelona sebelum bergabung dengan klub Kroasia Dinamo Zagreb pada usia 16 tahun.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Bursa transfer Barcelona Dani Olmo Nico Williams Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.909

Berita Terkait

Spanyol
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Ditegaskan oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtouis, timnya lapar untuk melakukan balas dendam kepada Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Real Madrid mengalahkan rival sekota, Atletico Madrid, dengan skor 2-1 di semifinal Piala Super Spanyol dan akan melawan Barcelona di final.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Bulu Tangkis
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) akan melakukan uji coba penerapan peraturan baru pada ajang Indonesia Masters 2026.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Link streaming AC Milan vs Genoa Serie A Jumat 9 Januari 2026 pukul 02.45 WIB. Rossoneri butuh tiga poin di San Siro, Fullkrug siap unjuk gigi
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026 dini hari WIB. El Real tanpa Mbappe, Los Rojiblancos siap bikin kejutan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Lainnya
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Bonus sebesar Rp465,25 miliar itu langsung cair hanya dalam waktu 14 hari setelah penutupan ajang yang berakhir pada 20 Desember 2025 itu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Inggris
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
AC Milan terus mencari penguatan lini pertahanan menjelang batas waktu transfer Januari, dengan Joe Gomez muncul sebagai opsi potensial.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bandung bjb Tandamata menyambut laga perdana Proliga 2026 dengan kepercayaan diri tinggi. Tim kebanggaan Jawa Barat akan menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Bagikan