Tatap Final Kelima, Praveen/Melati Tak Ingin Gagal Lagi
BolaSkor.com - Ganda campuran Indonesia,Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, berhasil melaju ke partai puncak Denmark Open 2019. Praveen/Melati sukses menumbangkan Wang Chi Lin/Cheng Chi Ya dengan skor 21-12 dan 21-12, Sabtu (19/10).
Praveen/Melati hanya butuh waktu 27 menit untuk memastikan tiket ke partai final. Sepanjang laga, Praveen/Melati berhasil menekan Wang/Cheng.
Di awal gim pertama, Praveen/Melati mampu menjauh 9-7 dari Wang/Cheng. Selepas interval,, pasangan Indonesia juga semakin tidak terbendung.
Baca Juga:
Cetak Sejarah, Tim Bulu Tangkis Indonesia Bawa Pulang Piala Suhandinata
Di gim kedua, Praveen/Melati tampil lebih percaya diri. Hasilnya, Praveen/Melati unggul 11-8 di interval dan menutup pertandingan dengan kemenangan.
Bagi Praveen/Melati, ini menjadi final kelima mereka sepanjang 2019. Namun, Praveen/melati belum sekalipun mencicipi gelar juara.
“Perasaan kami tentu senang sekali bisa ke final. Ini final level 750 kami yang kedua dan tahun ini kami belum ada gelar juara. Kami bisa membuktikan sampai final dan ini memotivasi kami untuk bisa mengambil gelar di tahun ini,” kata Praveen.
“Setelah menang dari unggulan satu kemarin kami merasa peluang semakin terbuka, dan kami tidak mau menyia-nyiakan hal itu. Jadi kami main lebih maksimal lagi,” sambungnya.
Di partai final, Praveen/Melati bakal berjumpa dengan pemenangan laga Seo Seung Jae/Chae Yujung (Korea Selatan) kontra Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China).
“Keduanya lawan yang bagus, kami lihat dulu siapa yang akan kami hadapi, baru bersiap mengatur strateginya,” ungkapPraveen.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025