Tata: El Clasico Kesempatan Terakhir Barca Juara
Tata: El Clasico Kesempatan Terakhir Barca Juara
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Pelatih Barcelona, Gerardo Martino, angkat bicara mengenai partai El Clasico antara timnya menghadapi Real Madrid. Menurutnya, partai itu adalah kesempatan terakhir bagi timnya untuk meraih trofi Liga Spanyol.
Laga sarat gengsi dan penuh faktor historis bernama El Clasico akan digelar Senin (24/3) dini hari WIB. Barcelona melawat ke markas kebesaran Real Madrid, Estadio Santiago Bernabeu, pada pertandingan ke-29 Liga Spanyol.
El Clasico nanti menandai edisi kedua di musim ini. Barca sukses mempecundangi sang rival di pertemuan pertama yang berlangsung di Estadio Camp Nou 26 Oktober lalu. Barca menang tipis 2-1 berkat gol Neymar dan Alexis Sanchez. Gol Balasan Los Blancos dicetak Jese Rodriguez.
Ada faktor lain yang menambah panas jalannya pertandingan nanti. Siapapun yang bakal menang di pertandingan nanti akan memiliki kesempatan besar tampil sebagai kampiun Liga Spanyol musim ini. Madrid berada di puncak klasemen dengan 70 angka. Barca di posisi ketiga dengan 66 poin.
"Ya, ini kesempatan terakhir kami. Akan ada sembilan pertandingan tersisa. Memangkas satu poin berbeda dengan mengejar ketertinggalan tujuh angka. Tim besar jarang terpeleset. Imbang bukanlah hasil yang bagus. Kami butuh kemenangan," tegas Martino dilansir Football-Espana.
"Kami harus bermain dengan baik, menguasai bola, membangun serangan dengan rapi, dan tak mudah kehilangan bola sehingga Madrid dapat melakukan serangan balik. Kami juga harus menghindari pertarungan satu melawan satu dengan Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo," Tata menambahkan.
Barcelona menatap pertandingan nanti dengan semangat membara. Pada pertandingan terakhirnya di Liga Spanyol, Barca melibas Osasuna tujuh gol tanpa balas, Minggu (16/3) malam WIB. Lionel Messi tampil sebagai pahlawan kemenangan Blaugrana dengan menciptakan tiga gol.
"Kami akan berkaca dari penampilan kami di Manchester ketimbang di Valladolid. Kami harus memangkas jarak, melihat posisi kami di klasemen. Jika mampu mencetak gol lebih dulu, maka kami akan memiliki ketenangan besar. Hal itu sangat penting jika kami mampu melakukannya," ia memungkasi.
Posts
11.190
Berita Terkait
Sosok
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Pemandu bakat Football Manager (FM) memiliki penilaian soal pemain-pemain muda ber-rating 90 plus di Football Manager 26.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Spanyol
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Barcelona menderita dari serangan balik lawan dan terbukti dengan hasil akhir 3-3 kontra Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Liga Champions
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Barcelona hanya bermain imbang 3-3 lawan Club Brugge. Thierry Henry mengecam lini pertahanan Barca yang dinilai terlalu mudah ditembus.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Spanyol
Gagal Menang di Belgia, Barcelona Lemah Hadapi Serangan Balik
Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, mengakui timnya lemah menghadapi serangan balik usai imbang 3-3 lawan Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Inter Milan, Manchester City, dan Galatasaray di antara tim-tim yang meraih kemenangan penting.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Barcelona bertandang ke markas Club Brugge dalam kondisi pincang. Cek link streaming resmi, jadwal, dan perkembangan skuad Barca di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Spanyol
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Hansi Flick disebut ingin pergi dari Barcelona pada akhir musim. Kabarnya, ia sudah lelah dan kecewa dengan sikap pemain serta campur tangan manajemen.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Duel panas Club Brugge vs Barcelona di Liga Champions akan tersaji dini hari nanti. Cek link streaming dan jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025