Tantangan Sebenarnya Martin Ada di MotoGP Portugal
BolaSkor.com - Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin, boleh saja berbangga dengan meraih hasil positif pada MotoGP Doha. Namun, ujian sesungguhnya rider debutan itu ada di MotoGP Portugal, Minggu (18/4),
Pada dua seri MotoGP di Qatar, Martin bisa dibilang mendapat keuntungan. Sebelum balapan dimulai, ada tes pramusim yang berlangsung di Sirkuit Losail.
“Sekarang, mari kita lihat bagaimana penampilan Martin di sirkuit di mana ia belum pernah menunggangi Ducati sebelumnya,” ujar Sports Director Ducati, Paolo Ciabatti, dikutip dari Motorsport.
Baca Juga:
Martin membuat kejutan dengan merebut pole position dan podium kedua pada MotoGP Doha. Ia juga sempat memimpin balapan selama 18 lap.
Akan tetapi, kedewasaan Martin belum sepenuhnya teruji. Bila bisa mengulangi atau mendekati hasil di Qatar, Pramac Ducati baru bisa tenang.
“Ujiannya ada di trek yang baru untuknya nanti. Kami akan melihat bagaimana kedewasaannya dan kemampuan Martin beradaptasi,” tutur Ciabatti.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Moldova vs Italia, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inggris vs Serbia, Live Sebentar Lagi
Carlos Eduardo Parreira Jadi Pelatih Baru Madura United
Tim Renang Indonesia Bawa Pulang 12 Medali dari Islamic Solidarity Games 2025
Promosi, Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20?
Ogah Bawa Lima Pemain Nomor 10, Siapa yang Dipilih Thomas Tuchel?
3 Alasan Robert Lewandowski Tidak Perlu Ragu Memilih AC Milan sebagai Pelabuhan Berikutnya
Mantan Pencari Bakat Ungkap Blunder Terbesar Manchester United
Marco Verratti Blak-blakan Dukung AC Milan Raih Scudetto Musim Ini
Kunci AC Milan Bersaing di Jalur Scudetto: Kalahkan Para Pesaing