Tanpa Pemain Kunci, Manchester City Siap Hadapi Arsenal
Manchester – Penyerang Manchester City, Sergio Aguero dipastikan absen namun David Silva sudah kembali bugar dan siap diturunkan saat bertandang ke Emirates Stadium kandang Arsenal, nanti malam (29/3).
Setelah menang telak 6-3 pada pertemuan pertama di Etihad Stadium, Arsenal dipastikan bermain agresif guna membalas kekalahan tandangnya. Cederanya beberapa pemain kunci City membuat Pellegrini harus putar otak agar dapat meraih hasil positif di London.
Cedera hamsring yang diderita Aguero saat kalah dari Barcelona 2-1, membuat Ia telah absen di tiga laga City.
Pelatih Manchester City ,Manuel Pellegrini berharap Aguero kembali bugar saat menghadapi Arsenal minggu ini. Namun menurut tim medis, Aguero baru bisa merumput kembali pada April saat menghadapi Southampton di Etihad Stadium.
Pemain belakang Matija Nastasic dan Micah Richard tidak terdaftar dalam nama pemain yang dibawa, namun pemain tengah Jack Rodwell yang sudah setahun dibalut cedera masuk dalam skuad yang berangkat ke Etihat Stadium.
Kembali bugarnya David Silva setelah sebelumnya mengalami cedera angkle saat derbi Manchester tiga hari lalu, membuat lini tengah City tetab solid.
“ Pemain sama persis seperti minggu lalu, tanpa Aguero dan Nastasic. Aguero masih membutuhkan waktu satu minggu untuk dapat kembali bugar. Kita akan lihat perkembangannya minggu depan. Silva masuk dalam daftar pemain, dia tidak apa-apa.” Kata pelatih yang telah berusia 60 tahun tersebut.
Tanpa Aguero yang telah mencetak 26 gol bagi The Citizens, Edin Zdeko kembali dipercaya berduet bersama Alvaro Negredo yang sejak Januari belum mencetak gol dan kemungkinan akan dibangku cadangkan.
City juga dikabarkan tertarik memakai jasa pemain belakang Arsenal Bacary Sagna yang dikabarkan akan hengkang dari skuad Wenger pertengahan tahun ini dengan status bebas tranfer, tetapi Pellegrini enggan membicarakan kemungkinan itu.
“ Saya mendengar begitu banyak nama setahun ini, saya tidak bisa membicarakan rumors tersebut setiap minggu.” Tutup pelatih asal Chili tersebut.
11.190
Berita Terkait
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Hasil Liga Champions: Madrid Menang Tipis, Inter Milan Kalah, Arsenal Bantai Bayern, Liverpool Dipermalukan di Anfield
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Bayern Munchen: Menghindari Kekalahan Perdana
Liga Champions: Eksperimen Pep Guardiola Berakhir Petaka untuk Manchester City