Tanpa Ibrahimovic, Milan Ukir Beraneka Ragam Rekor di Serie A

AC Milan menjaga momentum mereka di Serie A usai menang 2-1 atas Sampdoria.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 07 Desember 2020
Tanpa Ibrahimovic, Milan Ukir Beraneka Ragam Rekor di Serie A
AC Milan (@acmilan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - AC Milan menjaga momentum di Serie A pada pekan 10 kontra Sampdoria di Luigi Ferraris, Senin (07/12) dini hari WIB. Il Rossoneri menang dengan skor 2-1 dan menjaga catatan tak pernah kalah (unbeaten).

Meski bermain di markas lawan Milan mampu menguasai bola dengan catatan 63 persen penguasaan bola, melepaskan 13 tendangan dan enam tepat sasaran, sementara Sampdoria hanya mampu melepaskan sembilan tendangan dan tiga tepat sasaran.

Dua gol Milan dicetak Franck Kessie (45' penalti) dan Samu Castillejo (77') yang diperkecil gol Albin Ekdal (82'). Milan saat ini kukuh di puncak klasemen dengan raihan 26 poin dari 10 laga, diikuti Inter Milan yang terpaut lima poin di urutan dua klasemen.

Milan kini tak kalah sebanyak 22 laga beruntun di Serie A sejak akhir musim lalu di bawah arahan Stefano Pioli. Tidak hanya itu menurut Opta Paolo Milan kini melakukan awalan liga terbaik sejak musim 1954-1955.

Baca Juga:

Hasil Laga Liga-liga Eropa: Liverpool Pesta Gol, Milan Jaga Momentum

Zlatan Ibrahimovic Ungkap Drama Perpanjangan Kontraknya di AC Milan

Efek Ibrahimovic, Milan yang Diperkuat Pemain Kurang Terkenal Berpeluang Scudetto

Selebrasi gol Samu Castillejo

Delapan kemenangan dari 10 laga awal Serie A merupakan start terbaik sejak musim 1954-1955. Kala itu Milan diasuh oleh Bela Guttmann sebelum digantikan oleh Hector Puricelli. Pada akhir musim tersebut Milan menjadi juara Serie A.

Rekor lainnya adalah Milan selalu mencetak gol dari 30 laga terakhir Serie A, rekor baru mengalahkan 29 gol pada musim 1972-1973. Hebatnya lagi Milan setidaknya mencetak dua gol di 12 laga terakhir Serie A, catatan yang tak pernah terjadi sejak 1958-1959.

Laga tandang Milan juga tak kalah bagus. Mereka menang tujuh kali beruntun di laga tandang dan pernah dua kali terjadi sebelumnya, yakni pada 1964 dengan Nils Liedholm dan 1993 bersama Fabio Capello.

Milan membuktikan tanpa Ibrahimovic yang cedera mereka masih dapat menjaga momentum. Seperti diketahui striker berusia 39 tahun merupakan top skorer mereka musim ini.

"Saya terus terkejut dengan kematangan para pemain ini. Meski pun itu mungkin tim termuda yang kami miliki sepanjang tahun. Mereka tidak pernah membiarkan diri mereka putus asa dengan hasil buruk atau berlebihan dengan hasil yang bagus, mereka benar-benar membuat saya terkesan," tutur Pioli.

"Kami semua tahu betapa Zlatan telah membantu kami meningkat dan semua orang ingin dia kembali secepat mungkin, tetapi setiap pemain berkontribusi di sini."

"Saya mengatakan kepada para pemain bahwa kami adalah tim yang nyata. Ini adalah grup yang memanfaatkan setiap situasi, bahkan yang paling negatif, untuk membuktikan apa yang benar-benar dapat mereka lakukan."

"Ini pertama kalinya kami kehilangan Ibra, Simon Kjaer dan Ismael Bennacer, yang merupakan pemimpin tim, tapi mereka menggunakan kesempatan ini untuk membuktikan bahwa mereka bisa menjaga tim tetap berjalan. Artinya kami memiliki semangat dan energi untuk menghadapi setiap tantangan."

"Para pemain ini memberikan segalanya sepanjang pekan, ini adalah pertandingan tersulit setelah Liga Europa, jadi memenangkan mereka ketika kami dianggap sebagai target bagi banyak klub lain, itu memuaskan dan kami harus merayakannya," pungkas Pioli.

Breaking News Milan AC Milan Serie a
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.883

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Internasional
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Keputusan FIFA memangkas hukuman Cristiano Ronaldo akhirnya terbongkar. Disebut demi daya tarik Piala Dunia 2026, benarkah FIFA pilih kasih pada CR7?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Bulu Tangkis
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Pasangan muda potensial itu menjalani debutnya di turnamen level Super 500 pertama mereka di Australia Open 2025 pekan lalu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Italia
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
AC Milan dikabarkan mengincar ujung tombak Borussia Dortmund, Fabio Silva, untuk didaratkan pada bursa transfer musim dingin. Rossoneri tak sendiri, Roma dan Juventus juga ikut memburu!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Timnas
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Empat pemain abroad dipastikan main di SEA Games 2025 bersama Timnas Indonesia U-22.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Liga Indonesia
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSIM akan dijamu Persija di SUGBK, Jakarta, Jumat (28/11). Tak kurang dari 50 ribu suporter diprediksi bakal memadati SUGBK.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
Spanyol
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
PSG dikabarkan siap menikung Barcelona untuk mempermanenkan Marcus Rashford. Les Parisiens disebut menyiapkan tawaran hingga 50 juta euro, jauh di atas opsi Barca. Siapa yang akhirnya menang?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Liga Indonesia
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Persija ingin mengalahkan PSIM di momen spesial. Hari ulang tahun klub ke 97 dan momen kembali bermain di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Inggris
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Liverpool dikabarkan memberi ultimatum keras kepada Arne Slot usai kekalahan memalukan dari PSV. Dua laga ke depan jadi penentu masa depan sang pelatih!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Berita
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bukan pemain Argentina! Inilah sosok yang paling sering bermain bersama Lionel Messi sepanjang kariernya. Angkanya bikin tercengang!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bagikan