Tanggapan Manajemen Sriwijaya FC soal Keterlambatan Gaji Pemain
BolaSkor.com - Kabar tak sedap datang dari Sriwijaya FC. Rumor yang berkembang gaji pemain terlambat dibayarkan.
Hal itu juga yang membuat pemain tak menunjukkan batang hidungnya dalam sesi latihan di lapangan Atletik Jakabaring, Senin (4/6) malam dan Selasa (5/6) sore.
Dalam sesi latihan hanya ada Pelatih Rahmad Darmawan, jajaran pelatih, dan ofisial saja. Mereka tampak hadir dalam sesi latihan ini.
Direktur Keuangan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Yani Arsyad kepada awak media menjelaskan bahwa manajemen tengah memproses pencairan dana buat gaji pemain. Manajemen menunggu proses pencairan dana sponsor buat dibayarkan untuk gaji pemain.
“Sponsor belum ada yang cair. Bulan ini segera dicairkan karena ini tinggal masalah administrasi dan ini sedang di-follow up,” ungkapnya.
Dalam waktu dekat, gaji pemain Laskar Wong Kito akan dibayarkan. Sebelum lebaran Idul Fitri, ia menegaskan bahwa gaji pemain sudah dibayarkan.
Yani pun menjelaskan bahwa keterlambatan gaji pemain hanya 20 hari. Tidak benar jika ada yang menyebut gaji terlambat satu bulan apalagi sampai dua bulan.
“Bukan sebulan, 20 hari saja, ini pun masih dalam proses pencairan gaji pemain,” terangnya. (Laporan Kontributor Dzakira/Palembang)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim