Tangani Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Enggan Dibandingkan dengan Park Hang-seo
BolaSkor.com - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong enggan dibanding-bandingkan dengan Park Hang-seo. Nama pelatih Timnas Vietnam itu kerap disinggung pasca Shin Tae-yong menjadi arsitek Timnas Indonesia.
Hal ini tak lepas dari kesuksesan Park Hang-seo menangani Timnas Vietnam. Teranyar Park Hang-seo menghadirkan medali emas di SEA Games 2019, setelah membawa skuat senior menjadi juara di Piala AFF 2018.
"Saya tidak peduli. Indonesia berbeda dari Vietnam soal sosial dan budaya," kata Shin Tae-yong dikutip dari Hankookilbo.
Cara membangun sebuah tim dirasa juga berbeda. "Park dan saya punya metode latihan yang berbeda."
Baca Juga:
Respons Ketum PSSI Usai Timnas Indonesia Dibantai Persita Tangerang
"Saya sudah akrab dengan hal itu, dikritik dan dibanding-bandingkan dengan pelatih lain sejak lama. Saya hanya belajar dan bekerja keras untuk menang. Keyakinan adalah kekuatan saya," jelas Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong juga kembali bicara soal tiga laga sisa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Indonesia sudah dipastikan tak bisa menuju ajang tertinggi dunia itu.
"Tidak (ada target). Tujuannya mempersiapkan pemain muda di bawah 19 tahun dan mempersiapkan diri untuk Piala Dunia U-20 di Indonesia tahun depan."
"Saya hanya ingin merampungkan laga di Kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022. Indonesia sudah gagal di babak grup, tetapi harus memenangkan sisa pertandingan. Saya ingin menunjukkan kepada rakyat Indonesia bagaimana sepak bola itu," terang Shin Tae-yong.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh