Timnas Indonesia U-23

Tampil Memukau di Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari Bakal Lanjutkan Karier di Luar Negeri?

Apa jawaban Ernando?
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 14 Mei 2024
Tampil Memukau di Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari Bakal Lanjutkan Karier di Luar Negeri?
Ernando Ari (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari Sutaryadi, buka suara soal peluang dirinya berkarier di luar negeri seperti sejumlah rekannya, mulai dari Pratama Arhan (Suwon FC), Asnawi Mangkualam Bahar (Thai Port FC), dan Marselino Ferdinan (KMSK Deinze).

Ernando mengatakan sejauh ini belum ada tawaran dari tim luar negeri. Peluang Ernando untuk abroad terbuka karena kontraknya di Persebaya Surabaya akan berakhir pada 31 Januari 2025.

Pemain asal Semarang itu dinilai pantas bermain di luar Indonesia setelah tampil memukau bersama tim nasional. Ernando adalah pilihan pertama Shin Tae-yong, baik di Timnas U-23 maupun di Timnas Senior.

Kabarnya, Persija Jakarta juga tertarik merekrut pemain 22 tahun tersebut. Persija disebut menyodorkan nama Ernando sebagai bagian dari kesepakatan transfer Rizky Ridho, yang diinginkan oleh Persebaya.

"Gak tahu, belum tahu," kata Ernando terkait peluangnya bermain di luar negeri.

Baca Juga:

Drawing Piala AFF 2024: Timnas Indonesia di Pot 2 Bersama Malaysia

Timnas Indonesia Gelar Persiapan Lebih Awal untuk Hadapi Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hadapi Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ernando Ari Tak Gentar Bersaing dengan Maarten Paes

Ernando Ari belum lama ini merampungkan tugasnya bersama Timnas Indonesia U-23, di Piala Asia U-23 2024 dan babak play-off Olimpiade 2024 kontra Guinea. Sayangnya, mimpi Garuda Muda untuk berlaga di Olimpiade belum tercapai setelah kalah 0-1 dari Guinea.

"Bangga, terus kesal, capek. Karena satu langkah lagi kita mau ambil sejarah buat timnas," ucap Ernando.

Namun, Ernando tidak mau larut dalam kegagalan dan memilih untuk move on. Ke depan ada satu tugas menanti Ernando, yakni dua laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Irak (6/6) dan Filipina (11/6).

Timnas Indonesia hanya membutuhkan satu kemenangan lagi dari dua laga itu untuk melaju ke putaran ketiga sekaligus mengunci satu tempat di putaran final Piala Asia 2027. Ernando berharap bisa mencapai hal tersebut.

"Ya kita fokus di kualifikasi world cup ini karena punya tujuan besar. Sebisa mungkin kita berusaha masuk Piala Dunia," ucap Ernando.

Timnas indonesia u-23 Ernando Ari Sutaryadi Persebaya surabaya Liga 1 Bursa transfer Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.356

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Bagikan