Tampil di SEA Games 2019, Wilda Siti Nurfadhilah Bawa Camilan Khusus
BolaSkor.com - Pevoli Indonesia, Wilda Siti Nurfadhilah, mengungkapkan persiapan menjelang berangkat ke SEA Games 2019. Wilda mengaku membawa camilan khusus ke Filipina.
Wilda Siti Nurfadhilah terpilih membela Indonesia pada SEA Games 2019. Pevoli cantik itu tergabung dalam tim voli wanita Indonesia yang bertanding di Filipina.
Cabang olahraga voli wanita SEA Games 2019 baru berlangsung pada 3 Desember. Oleh sebab itu, tim voli wanita Indonesia baru bertolak ke Filipina pada Sabtu (30/11).
Baca Juga:
SEA Games 2019: Kalah Kelas, Timnas Putri Indonesia Digebuk Vietnam 0-6
Bek Vietnam Kenang Pertemuan dengan Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi dan Waspadai Osvaldo Haay
Menjelang berangkat ke Filipina, Wilda Siti Nurfadhilah mengaku sudah melakukan persiapan. Bahkan, Wilda sudah meminta doa restu ke kedua orang tuanya sebelum SEA Games 2019.
"Persiapan untuk berangkat? InsyaAllah sudah hehehe. Yang pasti perlengkapan perang (alias) alat-alat bertanding," ujar Wilda Siti Nurfadhilah ketika dihubungi BolaSkor.com.
"Kalau makanan sih pasti ada bawa khusus, mie instan, batagor kuah instan hahaha, makaroni pedas. Itu saja sih. Selain itu siapin mental dan doa saja. Izin ke keluarga dan orang tua pasti," lanjutnya.
Wilda Siti Nurfadhilah merupakan salah satu andalan Indonesia untuk cabang olahraga voli. Pada cabang olahraga tersebut, Indonesia tergabung bersama Filipina, Thailand, Vietnam.*
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia