Tampil di Rumah Kontra Borneo FC, Persik Menggebu untuk Menang
BolaSkor.com - Persik Kediri mengusung target tunggal jelang melakoni pertandingan keempat Liga 1 2022/2023. Persik dijadwalkan meladeni Borneo FC Samarinda di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat (12/8) sore.
Menang menjadi harga mati Tim Macan Putih saat menjamu Stefano Lilipaly dkk. Alasannya tak lain, karena Persik menjadi satu dari 5 tim yang belum pernah menang di 3 pertandingan awal Liga 1 musim ini.
"Persiapan kami sudah bagus. Target kami adalah menang, karena ini rumah kita," bilang Asisten Pelatih Persik Kediri, Johan Prasetyo saat jumpa pers jelang pertandingan Kamis (11/8).
Hal senada juga dituturkan Taufiq, sebagai perwakilan pemain. Menurutnya, hanya tiga poin lah yang mampu meredakan segala gejolak yang tengah terjadi.
Baca Juga:
Singa Tegar Jawara Resmi Menjadi Ikon Markas Arema FC
Pelatih dan Pemain Kagum dengan Progres Pembangunan Sports Centre Dewa United
"Kami optimistis menang, karena tampil di kandang sendiri. Meski kami juga respek dengan Borneo, mereka adalah tim bagus," jelas Taufiq.
Gejolak yang muncul memang tak lepas dari rentetan hasil negatif Persik pada 3 pertandingan awal Liga 1. Anak asuh Javier Roca hanya mengais 1 poin saat ditahan imbang Bhayangkara FC Minggu (31/7) lalu.
Sementara 2 pertandingan lain berakhir kekalahan, masing-masing 0-2 melawan Persita Tangerang (25/7) dan 0-1 dari Madura United (6/8).
Tiga hasil itu melemparkan Persik ke papan bawah, tepatnya urutan 16 di klasemen saat ini. Dan jika target itu tercapai, maka Renan Silva dkk setidaknya bisa lebih mendekat ke 10 besar.
"Kami minta dukungan dari suporter dan juga semua warga Kediri. Yang pasti, kami harus lebih konsentrasi dan bekerja ekstra keras lagi untuk mencapai target tiga poin," imbuh eks gelandang Bali United tersebut. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Persib Ditahan Imbang Persik, Bojan Hodak Tak Puas dengan Kinerja Wasit
Hasil Super League 2025/2026: Sengit, Persib Bandung Gagal Kalahkan Persik Kediri di Brawijaya
Link Streaming Persik Kediri vs Persib Bandung Senin 5 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persik Kediri vs Persib Bandung di Super League 2025/2026, Senin 5 Januari 2026
Persib Bandung Simpan Federico Barba dan Eliano Reijnders Hadapi Persik Kediri
Nonton Persija vs Persijap di SUGBK, Pemilik Persik Bantah Komunikasi soal Ezra Walian
Bos Persik Berharap John Herdman Hadirkan Prestasi untuk Timnas Indonesia
Dirumorkan ke Persija Jakarta, Ezra Walian Pilih Fokus Bantu Persik Kediri
Persija Jakarta Dikabarkan Tertarik Boyong Eks Bomber Persib Bandung Ezra Walian