Takafumi Akahoshi Bisa Turun Ketika Arema FC Lawan PSIS
BolaSkor.com - Aremania bisa secara langsung menyaksikan sepak terjang Takafumi Akahoshi, saat Arema FC menjamu PSIS Semarang dalam lanjutan pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (31/8).
Optimisme itu tak lepas dari kelengkapan administrasi Takafumi. Tim Singo Edan begitu yakin semua berkas dari proses transfer mantan penggawa Urawa Reds Diamond itu bisa terpenuhi jelang pertandingan.
"Taka bisa langsung turun saat menghadapi PSIS Semarang nanti, kalau semua berkas administrasinya beres," tutur General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Pihaknya melanjutkan, proses pengesahan gelandang asal Jepang itu tinggal beberapa tahap saja. Dibandingkan pemain asing yang pernah berlaga di Liga 1, adminitrasi Takafumi memang butuh waktu lebih banyak karena berstatus pendatang baru.
Baca Juga:
Terbantu Sylvano Comvalius, Takafumi Akahoshi Yakin Adaptasinya Lancar di Arema FC
Penjelasan Manajemen Arema FC soal Perekrutan Takafumi Akahoshi
"Sejumlah berkas sudah kami kirimkan ke LIB, seperti hasil tes medis dan salinan kontrak. Kami sedang mengejar pengajuan KITAS (Kartu Izin Tinggal Terbatas)," beber Ruddy.
"Berkas itu domainnya ke pihak Ketenagakerjaan. Sehingga kalau selesai, tinggal mendaftarkan (ke TMS) saja," tambahnya.
Sehingga, jeda tiga hari menuju pertandingan melawan PSIS menjadi penentu dari nasib pemain pengganti Pavel Smolyachenko itu bisa langsung debut atau tidak.
Karena jika belum disahkan, maka gelandang 33 tahun itu baru bisa berlaga bersama Arema FC di putaran kedua nanti. Yaitu saat Arema menjamu Borneo FC di Kanjuruhan, 13 September nanti. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.585
Berita Terkait
Hasil AFC Challenge League 2025/2026: Egy Maulana Vikri Cetak Gol, Dewa United Banten FC Ditahan Imbang
Keinginan Ruben Amorim Dapatkan Robert Lewandowski Pupus di Tangan Sir Jim Ratcliffe
Jawa Tengah Segera Miliki Liga Basket, PP Perbasi Berikan Dukungan Penuh
Real Madrid vs Barcelona: Misi Los Blancos Akhiri Rapor Buruk dan Perpanjang Rekor
Warisan yang Ditinggalkan dari Kesuksesan Jakarta Gymnastics 2025
Harapan Beckham Putra soal Pelatih Baru Timnas Indonesia
Enzo Maresca Frustrasi, Nilai Chelsea Tidak Cukup Baik
Real Madrid vs Barcelona: Dukung Lamine Yamal, Presiden Barca Ikut Panaskan Suhu Jelang El Clasico
Pelatih Persik Heran Kartu Merah Novri Setiawan Tidak Dibatalkan
Link Streaming AFC Challenge League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs Phnom Penh Crown FC, Live Sebentar Lagi