Tak Mau Terus Dituntut Sempurna, Casey Stoner Pilih Mundur dari MotoGP
BolaSkor.com - Mantan pembalap Ducati, Casey Stoner, tak pernah menyesali keputusannya pensiun dini. Di saat banyak pihak yang menyayangkan keputusannya, pria asal Australia itu justru lega.
Alasan utama Stoner pensiun dari MotoGP adalah tekanan. Mantan rider Repsol Honda itu mengaku tak ingin terus mengambil risiko.
"Sangat mudah melakukan kesalahan, apalagi jika terlalu memaksa. Satu gerakan kecil jari di rem bisa mengakibatkan motor terjatuh. Terlambat mengerem sehingga motor melebar membuat balapan berantakan," ungkap Stoner dikutip Crash.
Baca Juga:
Hengkang dari Yamaha, Pendapatan Valentino Rossi Bakal Melorot
Valentino Rossi Sebut Masa Depan MotoGP Tengah Dipertaruhkan
Tuntutan tampil sempurna itu membuat Stoner mensyukuri hasil apapun yang didapat selama membalap. Bagi Stoner, asal bisa finis dengan selamat, itu sudah cukup.
“Maka saya sangat gembira saat menyelesaikan balapan, terlepas apakah meraih kemenangan atau kalah. Saya juga sudah gembira kalau naik podium karena merasa sudah melaksanakan tugas," ujar peraih dua gelar juara dunia MotoGP itu.
Stoner menjadi satu-satunya pembalap yang bisa menjadi juara dunia MotoGP bersama Ducati pada 2007. Ia memenangi 10 balapan dan meraih enam kali pole bersama motor Desmosedici GP7. Saat itu, dia mengalahkan Valentino Rossi yang terpuruk di posisi ketiga.
Stoner pensiun dari dunia balap pada 2012 dengan alasan sudah tak memiliki hasrat untuk berkompetisi di lintasan. Kala itu, usianya baru 27 tahun.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester City vs Borussia Dortmund
Link Streaming Borneo FC vs Dewa United Banten FC 5 November 2025, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Kamis 6 November 2025
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025